Dua kejutan besar terjadi di R32 tunggal putra dan putri wimbledon 2022, unggulan satu putri dan unggulan 4 putra tumbang dari petenis non unggulan.
Unggulan pertama tunggal putri petenis polandia Iga Swiatek yg juara french open 2020 dan 2022 dan peringkat wta 1, tumbang ditangan petenis prancis berusia 32 thn Alize Cornet.
Cornet yg saat ini berada di peringkat wta 44 mengalahkan Iga Swiatek dg 5x mematahkan servis Swiatek dan 7 servis gim hingga menang dua set langsung 6-4, 6-2.
Alize Cornet dg kemenangan ini melaju ke 16 besar dan akan menghadapi petenis australia A. Tomljanovic yg di R32 menang atas unggulan 13 petenis Ceko yg juara french open 2021 Barbora Krejcikova 2-6, 6-4, 6-3.
Di pertandingan R32 lain unggulan 4 petenis Spanyol Paula Badosa nelaju ke R4 setelah berhasil mengalahkan petenis Ceko juara wimbledon 2011 Petra Kvitova straigh set 7-5, 7(7)-6(4).
Di R16 Badosa akan menghadapi petenis romania  juara french open 2018 dan wimbledon 2019 simona halep(16) yg di R32 menang atas petenis polandia M. Frech 6-4,6-1.
Di tunggal putra petenis tempramental australia Nick Kyrgios melaju ke R16 dg menyingkirkan petenis Yunani Stefanos Tsitsipas dalam 4 set yg set pertama dan ke 4nya harus diselesaikan dg fase tie break dg skor 6(2)-7(7), 6-4, 6-3, 7(9)-6(7).
Kemenangan Kyrgios tidak terlalu mengejutkan karena dari head to head keduanya Kyrgio sudah 3x menang dari 4 pertemuan sebelumnya.
Di R16 Kyrgios akan menghadapi petenis AS Brandon Nakashima yg di R32 mengalahkan petenis Kolombia Daniel Elahi Galan straigh set 6-4, 6-4, 6-1
Di pertandingan R32 lain Rafael Nadal(2) menang mudah atas petenis Italia Lorenzo Sonego dg skor 6-1, 6-2, 6-4 untuk melaju ke R16 menghadapi petenis Belanda Botic van de Zandschulp.