Mohon tunggu...
Syamsurial Sad
Syamsurial Sad Mohon Tunggu... Lainnya - Dibuat dengan sebenarnya sesuai ktp

seorang pria, lahir 13/08, di Pangian-Lintau, Prop. Sumbar. Pensiunan PNS . Tinggal di Koto Baru, Kabupaten Solok, Prop. Sumbar.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Paris Masters: NADAL Gagal ke Final

8 November 2020   08:48 Diperbarui: 8 November 2020   08:57 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Petenis peringkat 5 dunia asal Rusia berhasil melaju ke final Paris Master 2020 setelah di semi final menang atas petenis Kanada unggulan 10 Milos Raonic straigh set atau dua set langsung.

Pada set pertama terjadi service game sampai kedudukkan 4-4 kemudian servis Raonic dipatahkan Medvedev dan mempertahankan servisnya mengakhiri set pertama dg kedudukkan 6-4.

Kejadian yg mirip set pertama terjadi di set kedua stan imbang 5-5 setelah kedua petenis melakukan service game masing2 lima kali. Pada game 11 Medvedev berhasil mematahkan servis Raonic namun Raonic mampu membalas mematahkan servis Medvedev di game ke 12 hingga skor kembali imbang 6-6 dan pertandingan harus diselesaikan dg tie break.

Pada tahap tie break Medvedev langsung mematahkan servis Raonic dan dg mempertahankan dua servisnya Medvedev unggul 4-0 setelah lagi berhasil mematahkan satu servis Raonic. 

Setelah itu Raonic menambah 2 angka, satu dari servis sendiri dan satu dari mematahkan servis lawan, Medvedev menambah satu angka dan Raonic dua angka hingga skor menjadi 5-4, tapi hanya sampai disini perlawanan Raonic, Medvedev meraih dua angka terakhir untuk memenangkan tie break dg skor 7-4. Skor akhir pertandingan adalah 6-4, 7-6 (7-4) untuk Medvedev melaju ke final Paris Master menunggu lawan pemenang semi final kedua antara Nadal vs Zverev.

Dalam pertarungan semifinal kedua ternyata Nadal tidak mampumengatasi perlawanan Zverev, Nadal kalah dua set langsung dg skor 4-6, 5-7. Nadal gagal jadi juara Paris Master untuk pertamakali dan juga gagal menyamai rekor Djokovic 36 kali juara ATP 1000.

Juara Paris Master 2020 akan diperebutkan oleh unggulan 3 petenis Rusia Danil Medvedev versus unggulan 4 petenis Jerman Alexander Zverev nanti malam sekitar jam 20.00 WIB.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun