Polandia
Implikasi kedua, seperti juga tergambar dalam tabel tersebut adalah bahwa ada petenis yg memancarkan sinar cemerlang dalam prestasinya ada yg mandek/jalan di tempat dan ada memudar sinarnya.
Diantara yg bersinar terang adalah dua petenis gaek dan satu petenis muda. Dua petenis gaek yg bersinar cemerlang adalah petenis China Li Na (akan berusia 29 thn 26/022011) yg berhasil menjadi finalis AO2011 hingga rangkingnya naik empat tingkat dari 11 menjadi 7 dan petenis Italia (telah memasuki usia 31 thn)
[caption id="attachment_86973" align="aligncenter" width="300" caption="Schiavone (Italia) merayakan keberhasilannya ketika berhadapan dg Svetlana Kutnezskova(Rusia) dibabak IV AO2011, Schiavone menang, 6-4, 1-6, 16-14, AP Photo Rob Griffith/Getty Images"]
peringkatnya naik tiga tingkat dari 7 menjadi 4. Sedangkan petenis muda yg peningkatan rangking paling besar adalah petenisPolandia Agnieszka Radwanska yg melonjak peringkatnya dari 14 menjadi peringkat 10. Lonjakan ini terjadi akrena dari segi unggulannya sebenarnya dia hanya bisa bertahan sampai di babak 16 besar, tapi dia berhasil melewatinya hingga baru gagal di babak 8 besar (QF).
Dua petenis lain yg cukup bersinar adalah sang juara Kim Clijster dari Belgia, namun keberhasilannya menjadi juara hanya mengatrol peringkatnya satu tingkat dari 3 menjadi 2, dan petenis tuan rumah Samantha Stosuryg naik peringkat dari 6 menjadi 5.
Ada tiga petenis yg dari segi rangking mereka jalan ditempat atau dg kata lain rangkingnya tidak naik tapi juga tidak turun. Salah satunya adalah Peringkat dan seeded (1) Caroline Wozniacki
[caption id="attachment_86974" align="aligncenter" width="300" caption="Wozniacki melakukan servis kepada Li Na di semi final AO 2011, AFP PHOTO GREG WOOD"]
yg berhasil dipecundangiLi Na di semi final. Konsistennya peringkat Woz adalah disebabkan nilainya tidak banyak terpotong karena tahun lalu dia hanya sampai di babak empat dimana ia juga dipecundangi Li Na. Dua petenis lain yg tidak naik dan tidak turun adalah Jelena Jankovic (Serbia) tetap diperingkat 8 dan Victoria Azarenka (Belarusia) tetap di peringkat 9.
Dua petenis yg menurun peringkatnya adalah Vera Zvonareva dari Rusia turun dari peringkat 2 menjadi 3 dan petenis USA Venus Williams dari 5 ke 6. Zvonareva turun peringkatnya karena dari segi seeded dan drawing ia harusnya mampu sampai di final ternyata dijegal Clijster di semi final disamping itu ia juga tidak banyak kehilangan poin/nilai karena di AO 2010 ia hanya sampai di babak empat, sekarang AO 2011 sampai di semi final. Sedangkan Venus menurun peringkatnya karena ia tidak ikut di AO2011 disebabkan cedera dan pointnya tidak banyak hilang karena di AO2010 dia hanya sampai di perempat final ketika ia menyerah pada Li Na, 2–6, 7–6(4), 7–5
Implikasi AO 2011 sebenarnya juga terjadi pada rangking dibawah 10 besar dan juga di putra serta munculnya petenis-petenis muda, Namun akan membosankan bila saya muat disini mungkin akan coba saya bahas pada postingan dan waktu lain. Salam (34rs).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H