Taman ini tidak seberat namanya, merupakan taman yang asri, teduh, dan sejuk. Sangat enjoy buat segala aktivitas dan berbagai bentuk kegiatan.
Mau mengadakan acara apa saja, bisa-bisa saja, ditaman ini. Begitu juga dengan ngabuburit, sembari menunggu waktu berbuka puasa. Serunya ngak abis-abis, asyiknya gak nanggung, semua bisa di Taman Sejarah.
Taman Sejarah tidak sebatas tempat yang bisa dibuat ngabuburit semata, tapi ditaman ini kita bisa melakukan berbagai keseruan-keseruan lain. Karena memang tamannya lumayan luas. Banyak spot yang bisa dimanfaatkan sesuai dengan daya guna dan peruntukannnya.
Area Bermain Anak
Membiarkan anak-anak bermain sementara kita menikmati teduh nya suasana menjadi tidak masalah. Karena asyik-asyik aja tempatnya, kita cukup mengawasi dari kejahuan yang masih nampak dari pandangan kita.
Arisan atau Kumpul Komunitas
Bagi mereka yang mau kumpul bareng komunitas bisa juga melakukan acaranya di taman tersebut. Berkumpul atau sekedar mengadakan buka bersama juga gak kalah seru. Karena Taman Sejarah keren abis. Dari beberapa kali puasa acara ngabuburit di Taman Sejarah selalu saja ramai dan tidak pernah sepi dari segala bentuk kegiatan.
Tapia awas!, acara kumpul-kumpul tidak boleh diisi dengan berpacaran. Di Taman Sejarah dilarang keras berpacaran, hal tersebut yang perlu diperhatikan buat kawula muda.
Wifi Spot Area
Jangan kuatir mengenai akses internetnya. Sekalipun ramai pengunjung, akses nya tetep kenceng, gak pakai lemot. Ceritanya bisa sekaligus menghemat kuota paket data kita, seru nya disitu, terlebi buat fakir kuota.
Joging Track
Sembari menunggu bedug maghrib tidak jarang banyak orang melakukan joging, sekalipun intesitas orang joging di Taman Sejarah tidak seramai dihari minggu dan hari libur maupun selain dalam bulan puasa.
Adanya air mancur menambah kesegaran tersendiri, mereduksi cuaca selain memang lokasinya sudah teduh dan sejuk.
Sinergi Dengan Berbagai Bangunan Bersejarah
Taman Sejarah tepat berada didepan plaza kenamaan JMP (Jembatan Merah Plaza). Bagi mereka yang sering berbelanja sesuatu barang dalam bentuk grosir pastilah tidak asing dengan JMP. Baik warga kota Surabaya maupun warga luar kota. Bangunan JMP juga sudah berdiri puluhan tahun, jauh sebelum  Taman Sejarah terbangun.
Belajar sejarah dan mengenang sejarah dari asalnya Taman Sejarah, berasa pas banget. Taman Sejarah juga Sebagai refleksi Jembatan Merah tempo dulu. sebagai salah satu titik pertempuran bersejarah 10 Nopember yang tidak boleh terlupa hingga generasi ke generasi. Terlebih bagi generasi milenial yang mengenyam hidup zaman modern serba canggih yang cenderung melupakan yang namanya sejarah.
Sinergi Dengan Rute Bus Suroboyo
Mau kemana-mana dari Taman Sejarah juga tidak bakal kesulitan. Tinggal naik angkot, bus atau moda angkutan sesuai selera yang selalu siap mengantarkan hingga tujuan.
Taman Sejarah juga disinergikan dengan rute Bus Suroboyo yang berdesain cantiek dan mewah yang sedang populer saat ini. Nah mau apa lagi?. Ngabuburit Extra berkesan pas dan mantap di Taman Sejarah.
Sudah puas dengan acara ngabuburit?. Jika mau lanjut ibadah sholat tarawih bisa-bisa banget. Kita bisa lanjut ke Masjid Ampel yang kenamaan itu, lokasinya tidak jauh dari Taman Sejarah, hanya berjarak sekitar 500 meteran saja.
Jika tidak ingin jauh-jauh kita juga bisa melaksanakan shoat tarawih dimasjid seputaran Taman Sejarah yang ada  dibelakang Jembatan Merah Plaza. Setelahnya kita bisa lanjut kuliner, belanja, shopping ataupun kegiatan lain sesuai dengan keinginan.
View Taman Sejarah memang bagus banget. Dengan berbagai kelebihan-kelebihan khusus tersendiri, yang tersinergi dengan area-area favorit bersejarah  kota Surabaya. Khusus dibangun untuk akses penunjang ataupun rest area bagi aktivitas seputaran lokasi tersebut.
Tidak hanya sebatas lokasi ngabuburit favorit, tapi Taman Sejarah juga sebagai lokasi rest wisata yang sangat menarik.
Selain pesona itu semua, Taman Sejarah masih memiliki banyak kelebihan lain, terlebih jika membandingkannya dengan taman-taman lain yang tersebar diberbagai penjuru kota, Taman Sejarah tetap masih lebih oke.
Wasalam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H