Ide dan inovasi yang berkelanjutan harus memiliki wadah dalam mengedukasi bahwa Pendidikan itu penting untuk dikuasai oleh semua kalangan. Pemuda-pemudi sangat berperan untuk menemukan wadah dalam mewadahi ide dan inovasi untuk membangun Indonesia dalam mewujudkan SDG's 2030. Selain itu, ada juga peran guru maupun dosen dalam membuat suatu inovasi di bidang Pendidikan.Â
Wadah yang sering digunakan adalah buku. Buku adalah wadah yang bisa mengedukasi masyarakat di semua kalangan sehingga bisa saling tau masalah dan inovasi yang membangun untuk Indonesia.Â
Buku adalah output yang berguna untuk Pendidikan karena output tersebut bisa menjadi outcome di masa mendatang. Adanya buku yang dihasilkan, maka ISBN diperlukan untuk mendata buku yang sesuai dengan bidang yang dibicarakan di dalamnya.
Melonjaknya Penerbitan Buku ISBN, apakah bikin masalah?
Pada tahun 2018, Perpusnas diberi satu juta kode ISBN. Namun, pada masa pandemi Covid-19 di tahun 2020, terjadi lonjakan penerbitan buku dengan ISBN yang tidak wajar, yakni mencapai 208.191 buku di Indonesia diberi nomor ISBN. Akan tetapi, alokasi nomor ISBN yang dimiliki Indonesia pada tahun 2018 hanya sebanyak 1 juta nomor.Â
Dalam 4 tahun, Indonesia telah menerbitkan total 623.000 judul buku dengan nomor ISBN, yang melebihi setengah dari alokasi nomor ISBN keseluruhan.
Akibatnya, dengan hanya tersisa 377.000 nomor ISBN, Indonesia hanya dapat menerbitkan sekitar 67.340 judul buku per tahun jika tidak ingin kehabisan nomor ISBN sebelum jatah baru diberikan dalam 6 tahun ke depan. Biasanya, alokasi nomor ISBN suatu negara akan habis dalam rentang 1 dekade atau bahkan lebih.
Terjadinya lonjakan dalam penerbitan buku karena adanya suatu hal yang dihasilkan dalam mengubah Pendidikan di Indonesia menjadi lebih baik dan terarah serta mengedepankan keterampilan dari kaum muda.
Solusinya ada, yaitu ESBN. Apa itu ESBN?
ESBN merupakan suatu komponen yang penting dalam buku Pendidikan karena menyediakan sistem identifikasi unik yang dapat membantu memfasilitasi distribusi, katalogisasi, dan akses buku dan sumber pendidikan termasuk buku ajar, Buku teks, modul, buku kerja, monograf, Buku Panduan, Tutorial dan lain sebagainya.
ESBN adalah sistem penomoran unik untuk buku pendidikan yang menyediakan cara standar dan sederhana untuk mengidentifikasi dan melacak buku di seluruh dunia. Dan dengan format standarnya yang sederhana, ESBN mudah digunakan dan diintegrasikan ke dalam proses pengelolaan buku Anda yang sudah ada.Â