Mohon tunggu...
Khrisna Pabichara
Khrisna Pabichara Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Penyunting.

Penulis; penyunting; penerima anugerah Penulis Opini Terbaik Kompasianival 2018; pembicara publik; penyuka neurologi; pernah menjadi kiper sebelum kemampuan mata menurun; suka sastra dan sejarah.

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Mengindonesiakan 20 Istilah Bola Sepak

1 Oktober 2020   22:55 Diperbarui: 1 Oktober 2020   23:09 1047
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Selanjutnya, rolet. Keahlian merolet tergolong teknik level dewa. Seorang pemain yang menggocek bola akan memutar badannya sambil berdiri di atas bola. Lawan terkecoh, gocekan jalan terus. Jika Anda tidak menguasai teknik rolet dengan baik, ini sekadar informasi saja, Anda bisa-bisa terjengkang.

Dokumen Olah Pribadi
Dokumen Olah Pribadi
Kalau Anda kesulitan mencari padanan dribble dalam bahasa Indonesia, tolong jangan tiru media daring yang kerap menggunakan kata "men-dribble". Kenapa? Karena kata itu sebenarnya punya padanan dalam bahasa Indonesia.

Anda boleh memakai kata menggiring atau melantan. Maknanya sama, yakni 'membawa, menjaga, dan menguasai bola sambil berlari'. Itu menggunakan kaki. Kalau dalam bola basket yang memakai tangan, gunakan kata melantun untuk mengganti kata "men-dribble".

Dokumen Olah Pribadi
Dokumen Olah Pribadi
Saya juga sering menemukan kata "men-tackle" atau tackling (dikursifkan atau dimiringkan) di media, baik digital maupun konvensional. Editor atau jurnalis tampak benar kesulitan mencari padanan yang pas untuk kata tersebut.

Padahal, mudah. Apabila Anda ingin menggambarkan kejadian 'menerjang dan menjegal kaki lawan untuk merebut bola atau menjatuhkan lawan', gunakanlah kata menggasak. Anda juga bisa memakai kata menjegal. Dua kata itu sah dan pas untuk menggantikan kata "men-tackle" dan takling.

Dokumen Olah Pribadi
Dokumen Olah Pribadi
Akhirnya kelar juga suguhan tentang istilah sepak bola ini. Beberapa kata sudah ada di dalam KBBI, sisanya belum ada. Silakan manfaatkan kata-kata tersebut ketika Anda menganggit artikel tentang sepak bola. Eh, bola sepak. Maaf, sama saja.

Saya memang begitu orangnya. Sering keceplosan. Sering, ya, bukan suka. Sebab, suka tidak semakna dengan sering. Orang yang sering telat makan belum tentu suka terlambat makan. Orang yang sering disakiti belum tentu suka disakiti. []

Khrisna Pabichara

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun