Persiapan pembalap. JNE-Furukawa Battery Indonesia Rally Team mengirim dua tim. Pada kategori motor, Indonesia diwakili oleh "Dua Srikandi dari Jember": Irma Ferdiana dan Ayu Windari. Mereka sudah berlatih serius di Jember. Setelah malang melintang di dunia reli kotor Indonesia, kedua pereli ini diharapkan mampu bersaing dengan pembalap dari negara lain.
Pada kategori mobil, Indonesia diwakili oleh Memen Harianto. Pembalap kawakan dari Lubuk Linggau, Sumatera Selatan, ini didampingi co-driver yakni Rimhalsyah dan Lody Francis Natasha. Mereka sudah mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya dan secermat-cermatnya.
Persiapan kendaraan. Motor yang akan dikendarai oleh Irma dan Ayu sudah siaga. Ayu mengendarai Husanberg FE250 keluaran 2013, sedangkan Irma dibekali KTM 250 EXC. Kedua sepeda motor tersebut dipersiapkan oleh bengkel KIM (Karya Indah Motor) di bilangan Petamburan, Jakarta Pusat.
Tidak tanggung-tanggung, Rudy Poa--selaku manajer tim dan pereli kawakan--turun tangan langsung dalam mempersiapkan sepeda motor yang akan dipergunakan oleh dua srikandi kita. Kadex juga terlibat aktif dalam memberikan pelatihan kepada Irma dan Ayu.
Sementara itu, pereli mobil kita akan menggunakan jip jenis Cherokee XJ Sport yang bertransmisi manual dan berkapasitas 4.000 cc. Jip yang akan digunakan oleh Memen dan kolega itu sudah dipersiapkan dengan matang dan sempurna. Pendek kata, dimodifikasi sedemikian rupa dengan peruntukan cross country rally. Meskipun bukan mobil baru, kualitasnya terjamin.
Mobil jip tersebut dipersiapkan di MMN Jeep Works Bintaro, Tangerang Selatan. Pengerjaannya sangat serius karena melibatkan beberapa modifikator kawakan. DSS Garage dan Hobbies Fiddoh Workshop yang mengerjakan rollbar, kaki-kaki, dan suspensi. Hasto Fiber Glass Specialist dan Roma Autosport yang memangkas bobot jeep cherokee.
Itu pun belum cukup. Delium Tire membuatkan ban dengan komponen dan desain khusus yang dipersiapkan untuk lintasan di Thailand dan Kamboja, sedangkan Castrol menyediakan oli unggulan untuk melintasi trek panjang dari Pattaya ke Pnom Penh.
Berbekal kedua persiapan matang tersebut, patutlah kita menabalkan dan menebalkan harapan. Dua srikandi yang bertarung di reli motor dan tiga pembalap di reli mobil akan mengharumkan nama bangsa. Dukungan JNE dan Furukawa Battery selaku sponsor tentu sangat membantu. Adapun kita, warga Indonesia, bisa mendukung lewat doa supaya duta-duta bangsa kita berprestasi di kancah reli internasional.
"Slogan JNE, Coneccting Happiness, bukanlah sekadar mengantarkan paket dari pengirim ke penerima, melainkan turut menanam andil dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Indonesia. Sejalan dengan semangat dalam slogan JNE yang sarat makna itulah maka JNE turut serta mengawal pembalap Indonesia. Semoga pembalap kita mengharumkan nama bangsa di kancah otomotif dunia."
~ M. Feriadi, Presiden Diruktur JNE
Apa yang diharapkan oleh Presdir JNE tersebut sejatinya mewakili harapan seluruh rakyat Indonesia. Apatah lagi bulan ini Indonesia akan merayakan Ulang Tahun Kemerdekaan yang ke-73. Berdiri di podium juara dan mengumandangkan Indonesia Raya tentu menjadi kado terbaik.