Mohon tunggu...
Blasius Mengkaka
Blasius Mengkaka Mohon Tunggu... Guru - Guru.

Alumnus Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) di Universitas Negeri Nusa Cendana Kupang Tahun 2008. (1). Pemenang Topik Pilihan Kolaborasi "Era Kolonial: Pengalaman Mahal untuk Indonesia yang Lebih Kuat", (2). A Winner of Class Miting Content Competition for Teachers Period July-September 2022. (3). The 3rd Winner of Expat.Roasters Giveaway 2024.

Selanjutnya

Tutup

Nature Pilihan

Selain Bulan Purnama, Inilah Beberapa Fenomena Langit Malam Paling Diburu di Bulan September 2022

4 September 2022   21:07 Diperbarui: 1 Oktober 2022   20:18 431
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Galaksi Bima Sakti tampak di cakrawala (Sumber foto: Pexels.com).

Cakrawala malam di September 2022 adalah surga bagi para wisatawan malam. Mengapa? Karena cakrawala malam di September 2022 adalah cakrawala malam yang paling bersih dan cerah. Selain ada Bulan purnama yang akan terjadi pada Tanggal 10 September 2022, para wisatawan malam lebih baik mengalihkan perhatian pada beberapa fenomena langit malam yang sangat indah. 

Pada September 2022, malam datang lebih awal. Bintang Vega adalah bintang paling terang ke-5 terlihat pada sekitar Jam 21.00 Wita. Salah satu fenomena paling menarik selain Bulan purnama, pada September ini adalah saat bintang Vega, bintang Atair dan bintang Deneb membentuk formasi: segitiga musim panas. Selain dapat memandang formasi segitiga musim panas, September 2022 adalah saatnya memandang gugusan galaksi Bima Sakti. Galaksi Bima Sakti tampak  seperti pita berkilauan pucat di atas kepala kita. 

Galaksi Bima Sakti tampak di cakrawala (Sumber foto: Pexels.com).
Galaksi Bima Sakti tampak di cakrawala (Sumber foto: Pexels.com).

Selain bulan purnama, di September 2022 ini kita tetap melihat planet Venus. Ini tak biasa, karena Venus dikenal sebagai bintang pagi terlihat di langit fajar, 45 menit sebelum matahari terbit. Planet Venus adalah benda langit yang paling terang di malam hari setelah Bulan. Menurut Forbes, Bulan dapat bersinar 1500 kali lebih terang dari Venus. Tetapi jika terjadi gerhana Bulan, maka Venus menjadi benda malam paling terang. 

Dari awal tahun 2022 sampai dengan September 2022, Venus adalah fenomena alamiah yang dramatis di langit malam. 

Planet Venus (Foto: Ist/net).
Planet Venus (Foto: Ist/net).

Inilah kesempatan terbaik untuk anda mengamati Bima Sakti yang membentang indah di langit malam. Bima Sakti akan memperlihatkan bagian terindahnya di langit malam. Bagian terindah Bima Sakti adalah kumpulan terpadat  dari Bima Sakti yang dapat dilihat dengan jelas. Paling bagus mengamati Bima Sakti setelah Supermoon agar langit malam tidak terganggu oleh cahaya Bulan. Jika Bulan tidak terlihat lagi, maka kesempatan anda melihat galaksi Bima Sakti menjadi lebih jelas lagi. 

Waktu paling cocok melihat Bima Sakti adalah setelah tanggal 16 September 2022 saat Bulan tidak lagi mengganggu pandangan anda dengan sinarnya yang cerah.  Tata Surya kita terletak di galaksi Bima Sakti. September 2022 adalah waktu paling cocok untuk melihat bagian terpadat dan terindah dari galaksi kita Bima Sakti. Mudah-mudahan anda berhasil melihat bagian terindah dan terpadat dari galaksi Bima Sakti. Nah, jika anda berhasil melihat Bima Sakti, anda termasuk wisatawan malam paling beruntung se-dunia!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun