Indonesia merupakan pasar yang baik untuk film horor. Karena banyak orang Indonesia menyukai film horor dengan cerita yang tegang. Bahkan, ada orang-orang yang rela mengikuti suatu waralaba film horor tertentu untuk merasakan sensasi ketegangannya. Sebut saja Paranormal Activity, The Conjuring, atau Insidious.
Namun, bukan hanya film-film asing, orang Indonesia juga menyukai beberapa film horor lokal. Tidak heran bahwa beberapa film horor lokal ini dapat laku dengan baik dibandingkan dengan film horor asing.
Namun, apa alasan orang menyukai film-film ini? Apakah hanya karena ingin mengikuti tren, atau apakah ada alasan yang membuat mereka cukup berani untuk menonton film horor? Jadi, berikut ini adalah beberapa alasan mengapa orang menikmati film horor. Mari kita lihat pembahasan berikut!
5. Pemicu Adrenalin
Alasan orang menyukai film horor pertama adalah karena adrenalin. Menonton film horor akan membuat Anda merasakan lonjakan adrenalin. Karena Anda akan disajikan dengan adegan-adegan yang tegang dan tidak dapat diprediksi. Dalam film horor, selalu ada adegan-adegan yang memiliki tempo yang lambat bergoyang, tiba-tiba tempo bisa bergerak penuh ketegangan secara cepat.
Jadi Anda tidak dapat menebak tempo yang pasti dari sebuah film horor. Itulah yang memicu adrenalin pada penonton. Ketika emosi penonton terombang-ambing hingga mereka tetap penasaran dengan adegan berikutnya, meskipun merasa takut. Kepuasan yang diperoleh penggemar film horor biasanya sulit dijelaskan.
4. Membuat Penasaran
Salah satu daya tarik dari film horor adalah alur cerita yang tidak dapat diprediksi. Menurut Dr. Glenn Walters, seorang psikolog dari Amerika Serikat, keingintahuan seseorang yang menonton film horor akan mencapai puncaknya dalam sebuah cerita yang penuh misteri, adegan- adegan menakutkan, kejutan, dan darah.
Rasa ingin tahu ini biasanya membuat para penggemar film horor juga merasa lebih berani. Karena dengan menonton film tersebut, ada perasaan keberanian yang ingin mereka terus latih. Diharapkan mereka dapat meningkatkan rasa percaya diri untuk menghadapi segala sesuatu.
3. Berdasarkan Urban Legend
Hal-hal yang terkait dengan 'urban legend' sering menjadi populer karena sering dibicarakan secara turun-temurun dan dipercaya oleh setiap generasi.
Urban legend sering disebut sebagai mitos yang tidak selalu merupakan kebenaran. Meskipun belum terbukti benar, tetapi mitos tersebut sering dibicarakan, bahkan diangkat menjadi film. Tidak mengherankan jika film-film horor yang berdasarkan urban legend lebih populer daripada film horor dengan cerita baru.
2. Mempercayai Hal berbau Supernatural
Belakangan ini, banyak film horor yang menampilkan peramal, mimpi tentang hal-hal mistis, melihat masa depan, dan menyebut diri mereka sebagai peramal. Selain itu, Indonesia memang merupakan tempat yang kaya akan hal-hal mistis dan okultisme.
Tidak dapat disangkal bahwa hal ini telah menjadi bagian dari budaya turun-temurun yang tidak pernah mati. Jadi jangan heran jika masih banyak orang Indonesia yang menyukai dan mempercayai hal-hal supernatural.
1. Suka Melakukan Uji Nyali
Alasan orang menyukai film horor berikutnya tentu saja untuk menguji keberanian mereka. Banyak penonton Indonesia menonton film horor karena mereka di tantang oleh teman-teman mereka. Selain itu, orang Indonesia memiliki harga diri yang tinggi - jadi daripada dipanggil pengecut oleh teman-teman mereka, mereka justru membuktikan bahwa mereka adalah orang yang berani.
Meskipun film horor sering menjadi tempat untuk menguji keberanian, tetapi ada juga yang menganggap menonton film horor sebagai media untuk melepaskan kelelahan dan stres.
Jadi, itulah beberapa alasan mengapa banyak orang Indonesia suka menonton film horor. Menurutmu apakah film horror di Indonesia mengalami kemajuan? Atau justru monoton?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H