Dan jika ingin menerbitkan sendiri, kita juga bisa mencoba self publishing. Kebetulan saya juga mendirikan Writerpreneur Club, tempat bagi saya dan penulis lain yang bergabung menerbitkan sendiri bukunya. Layanannya sudah lengkap, mulai dari editing, lay out, desain cover hingga cetak. Bonusnya dibuatkan launching dan dibantu promosi. Tenang, tidak ada biaya apa-apa. Bahkan semua hasil penjualan untuk penulis semua. Penulis hanya mengeluarkan biaya pra cetak dan cetak.
Semua berpulang pada diri kita sendiri, mau menempuh jalan apa. Bebas memilih. Namun jika keinganan itu ada, mulailah mewujudkannya. Waktu berjalan terus lho...
Begitulah yang saya sampaikan dalam seminar itu, semoga manfaat ya.
Singkat dan padat ya, saat seminar tentu materi lebih detil dan ada diskusi. Insya Allah, nanti saya tulis dalam artikel yang berbeda ya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H