Desa Plunturan merupakan desa wisata budaya yang terus dikembangkan oleh kelompok masyarakat seperti Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan dengan dukungan besar dari perangkat desa serta masyarakat yang ada di desa tersebut.Â
Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) adalah lembaga yang didirikan warga desa yang anggotanya terdiri dari para pelaku kepariwisataan serta orang-orang yang memiliki kepedulian dan tanggung jawab untuk berperan aktif menggerakkan dan menciptakan iklim yang kondusif bagi berkembangnya kepariwisataan di wilayah desa Plunturan untuk mewujudkan Sapta Pesona.
Desa Plunturan memiliki potensi desa wisata budaya yang unik dan menarik untuk semakin berkembang dan menjadi lebih baik. Karena tinjauan tersebut, Desa Plunturan akan dijadikan sebagai subjek tujuan pelaksanaan kegiatan Kampus Merdeka.Â
Hal ini adalah untuk pengembangan lebih lanjut mengenai program desa wisata budaya dalam lingkup digitalisasi budaya dan mewujudkan sapta pesona wisata.Â
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Ilham Muhammad Abimanyu. Serta pelaksanaan kegiatan ini didasari program Kampus Merdeka yang dinaungi Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya. Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini dibantu dan didampingi oleh dosen pembimbing lapangan, Dr. Pariyanto, M. Ed.Â
Serta kebutuhan koordinasi kegiatan akan dibantu oleh Dwi Bintoro, S.T yang menjabat sebagai Kepala Desa Plunturan saat ini. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari selasa, 2 November -- 13 November 2021.
Target dari pelaksanaan program ini adalah untuk melakukan digitalisasi budaya serta & penerapan sapta pesona wisata yang lebih baik bagi Desa Plunturan.Â
Digitalisasi budaya yang ditargetkan pada program ini adalah katalog wisata budaya Desa Plunturan. Sedangkan program sapta pesona disini ditargetkan untuk memperbaharui sistem pariwisata Desa Plunturan jika terdapat wisatawan yang datang.Â
Dengan upaya meningkatkan kesadaran akan potensi wisata desa kepada Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan perangkat desa lainnya, seperti memberikan edukasi dan saran dalam pelaksanaan paket wisata, merelokasi runtutan kunjungan wisatawan, menentukan pameran seni yang ditunjukkan dan lainnya.
Kegiatan ini dimulai dengan melakukan koordinasi untuk pelaksanaan kegiatan dengan mitra dan sejumlah perangkat desa. Kegiatan konsultasi bagi para pelaku kepariwisataan dan UMKM setempat juga dilakukan untuk mencapai tujuan sapta pesona wisata desa plunturan yang lebih baik.Â
Untuk kebutuhan pembuatan katalog wisata budaya sebagai wujud digitalisasi budaya, dilakukan beberapa kegiatan seperti melakukan penulisan narasi cerita rakyat atau mitos setempat, melakukan dokumentasi dan inventarisasi alat-alat pertanian tradisional setempat, melakukan dokumentasi dan inventarisasi warisan budaya rumah tradisional Desa Plunturan, melakukan pemetaan dan dokumentasi kuliner khas Desa Plunturan, melakukan inventarisasi terhadap kelompok seni dan seni tari Desa Plunturan, dan melakukan inventarisasi tempat-tempat sakral/punden yang ada di Desa Plunturan.
Sebagai kelanjutan untuk sapta pesona dalam kepariwisataan Desa Plunturan yang lebih baik, beberapa kegiatan juga dilakukan seperti melakukan inventarisasi calon pondok wisata untuk mengetahui kesiapan infrastruktur berupa penginapan sebagai penunjang jalannya sektor pariwisata, kemudian melakukan pemetaan produk budaya seni tari, inventarisasi kelompok kesenian dan perangkat seni untuk mengkalkulasi pertunjukan kesenian seperti apa yang akan ditampilkan kepada wisatawan yang akan datang.Â
Setelah melakukan serangkaian kegiatan tersebut masyarakat akan diberikan sosialisasi guna mempromosikan sektor pariwisata melalui buku katalog wisata budaya digital dan penerapan sistem kepariwitaan yang baru jika terdapat kunjungan wisatawan.
Keseluruhan pelaksanaan program ini di Desa Plunturan, Kecamatan Pulung, Kabupaten Ponorogo merupakan bentuk nyata mahasiswa dan masyarakat akademik Program Studi Sastra Inggris Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya dalam pengabdian kepada masyarakat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H