Mohon tunggu...
Fadholah Ahmad
Fadholah Ahmad Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Sosial

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang Edukasikan Pembuatan MPASI guna Cegah Stunting

26 Agustus 2023   10:39 Diperbarui: 26 Agustus 2023   20:22 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tim Program Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Bhaktiku Negeri Gelombang 2 Kelompok 9 2023 dengan bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Fika Fitriasari, SE.MM, mengadakan pelatihan mengenai pembuatan MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu) serta penyuluhan mengenai MPASI di Masjid Nurul Hikmah, Madyopuro, Kedungkandang, Kota Malang. Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Agenda edukasi dan praktek PHBS ini diikuti sekitar 25 kader ibu-ibu PCA Kedungkandang dan Majelis Kesehatan PDA Kota Malang. Harapan dari pelaksanaan agenda ini adalah sebagai langkah awal upaya preventif kejadian stunting  di Kota Malang.

Ketua PCA Kedungkandang, Hj. Sulistini, M.Pd, mengatakan, kegiatan seperti ini perlu disosialisasikan kepada ibu-ibu kader PCA karena mereka merupakan garda terdepan dalam merawat dan menjaga generasi bangsa.

"Stunting ini penting untuk disosialisasikan, khususnya kepada ibu-ibu muda dari kader PCA," tambahnya.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Kegiatan dimulai dengan sosialisasi stunting serta MPASI sebagai upaya mengubah pola pikir masyarakat agar tidak salah kaprah mengenai stunting dan dampak besar MPASI dalam pencegahan stunting. Stunting yang selama 2 tahun belakangan ini merupakan masalah kesehatan nasional sebaiknya juga disosialisasikan seluas-luasnya kepada masyarakat. Usai materi, acara dilanjutkan dengan demonstrasi atau melakukan praktek secara langsung proses pembuatan MPASI, dan diakhiri dengan sesi foto bersama.

Ibu Sulistini berharap, semoga kegiatan-kegiatan positif yang dilaksanakan pengabdian mahasiswa seperti ini dapat memberikan dampak positif berupa kebermanfaatan bagi masyarakat, khususnya anggota PCA Kedungkandang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun