Komando Pasukan Khusus (Kopassus) adalah bagian dari pasukan elite Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) yang banyak disegani karena keahliannya. Komando Utama Tempur yang kerap disebut sebagai 'pasukan baret merah' ini dikenal dengan geraknya yang gesit di medan tempur, keahlian menembak, pengintaian, hingga antiterror
Akan tetapi dibalik kemampuan yang dimiliki selayaknya anggota Kopassus ada hal yang lebih menarik lagi yaitu melantunkan ayat suci alquran Bahkan ada yang sampai menjadi qori terbaik .
 Sersan Mayor Maksum Namanya merupakan prajurit bintara pangkat ketiga dalam kemiliteran Indonesia yang berdinas di Pembinaan Mental (Bintal) Kopassus Cijantung Jakarta Timur.  Keseharian Pria asal Lombok itu bertugas di Pembinaan Mental (Bintal) Kopassus Cijantung, Jakarta timur sejak 2015 sampai sekarang. hingga saat ini beliau menjadi  muadzin di Masjid Nur At Taqwa dan pengurus DKM.
" Sejak kecil, Dulu kadang-kadang kita belajarnya dari masjid-masjid, dari Musala ke Musala waktu dulu. Alhamdulillah saya sudah bisa baca Quran itu sebelum masuk SD.
" Cuma benar tidaknya kita waktu itu belum tahu karena belum dikenalkan namanya ilmu tajwid. Setelah saya SMP kelas 2, baru diajari ilmu tajwid. Ilmu tajwid itu kan ilmu yang mempelajari tentang tata cara membaca Quran yang baik dan benar. Setelah kita pahami bacaan Quran sesuai dengan ilmu tajwid, guru saya berpesan agar dipraktikkan sehingga ilmu yang didapat itu tidak hilang dan Alhamdulillah ilmu yang diajari guru saya itu tidak pernah hilang".
Mempunyai cita-cita dulu saat SD dan SMP ingin jadi guru dan anggota dewan akan tetapi  ekonomi keluarga tidak mendukung beliau beralih Ingin menjadi TNI Alasan Beliau Memilih Tni sebagai Cita cita ialah Pekerjaan yang paling cepat untuk menjadi pegawai negeri dengan risiko pendidikan yang mungkin sakit dan sebagainya tapi itu memang salah satu cobaan dan rintangan yang harus dilawan kalau ingin berhasil.
Serma Maksum bergabung dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) pada tahun 1996. Beliau mulai belajar menjadi seorang qori atau pelantun Ayat Suci Alquran mulai tahun 1999 -2001. Akan tetapi dibalik cita citanya yang ingin menjadi TNI sejak kecil cita-cita beliau itu ingin menjadi Qori.
 " Saya tertarik itu karena begini, kalau kita sudah bisa tilawatil quran, nanti kaitannya dengan kita menjadi imam salat, kaitannya dengan baca shalawat, karena itu semua kaitannya sudah dengan seni, pasti enak didengar. "Biasanya di kampung-kampung itu kalau sudah bisa tilawatil quran, sering dipakai tenaganya sama masyarakat, sering diundang sama masyarakat, sehingga sedikit tidak kita bisa dikenal masyarakat lewat tilawatil quran" .
" Saya dengar benar-benar, sampai saya punya angan-angan, ya Allah saya kepingin bisa baca Quran sampai seperti ini. Cuma waktu itu kita mau belajar susah, karena nyari gurunya susah. Makanya salah satunya cara untuk saya belajar dengan menggunakan kaset beliau, dan Alhamdulillah, setelah bisa, bahkan sering manggung bareng ".
" Kita mungkin tidak hafal beliau-beliau yang mengenal kita, tapi beliau-beliau insyaallah hafal kepada kita. Dan itu, ternyata Allah buktikan juga, meskipun saya seorang TNI, di samping kita dinas, ada waktu diundang mengisi acara " . " Dengan itu juga Alhamdulillah kita bisa kenal para Habib, Kiai, sampai-sampai dulu kita kenal Kiai Haji Zainudin MZ, Kiai Jefri al-buchori juga sering manggung bareng bahkan Qori legendaris kita Kiai Haji Muammar sering juga manggung bareng beliau.
" Itu merupakan bukti yang Allah tunjukkan pada saya punya kemampuan atau hidayah dari Allah lewat Tilawatil Quran.
Sebagai satu-satunya qori di satuan Kopassus, pria yang sudah dikaruniai 4 orang anak ini kerap diminta Mabes TNI untuk mengisi acara-acara keagamaan.
 " Selama ini kalau ada kegiatan keagamaan, kalau itu tabligh Akbar, seperti maulid nabi, Isra miraj, atau Muharam, itu mayoritas minta saya sebagai pembaca ayat suci Al-Quran.
 " Kalau di Salat Id, itu biasanya pemimpin takbiran. Kalau seperti hari biasa, salat lima waktu, itu saya biasanya diminta jadi imam salat. Nanti kalau bulan puasa, bulan suci Ramadan, diminta jadi imam salat tarawih.
Beliau merupakan satu-satunya Qori di Kopassus dan beliau menceritakan alasan sering diminta Mabes (Markas Besar) TNI untuk mengisi acara keagamaan karena beliau merupakan satu satunya qori di Kopassus jikalau beliau pindah maka sudah tidak ada lagi Qori. Oleh karena itu beliau sering diminta Mabes TNI untuk mengisi acara di Mabes, Kopassus, RSPAD, dan acara-acara besar lainnya. Seperti acara-acara waktu ada presiden, panglima TNI, dan lainnya.
Salah satu acara besar yang pernah diisi beliau yakni buka puasa bersama antara TNI dan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Acara tersebut diselenggarakan di Monumen Nasional (Monas), Jakarta, pada tahun 2019. Maksum mengaku sangat bangga bisa melantunkan ayat suci Alquran untuk Presiden Jokowi yang merupakan orang nomor satu di Indonesia.
Baginya itu merupakan sebuah pencapaian besar. Diakui Beliau sama sekali tidak minder melantunkan ayat-ayat suci Alquran untuk Presiden Jokowi ketimbang dengan Alim Ulama yang lebih tahu bagaimana membaca Alquran yang benar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H