“ E-wallet”
A. Definisi E-Wallet
E-Wallet, atau disebut juga dompet digital, adalah sebuah layanan berbasis aplikasi yang memudahkan penggunanya untuk menyimpan uang dan menggunakannya sebagai metode pembayaran.
B. Manfaat E-Wallet
Perkembangan pengguna dan semakin banyaknya jenis E-Wallet tidak terlepas dari banyaknya manfaat yang bisa dinikmati oleh pengguna, baik pebisnis maupun konsumen yang melakukan transaksi. Dukungan semakin bertambahnya jumlah pedagang dan pebisnis yang menerima pembayaran dengan dompet digital ini juga mempercepat perkembangan aplikasi tersebut.
Sebagai salah satu jenis aplikasi keuangan, kemudahan dan manfaat E-Wallet sudah terbukti dirasakan oleh banyak pengguna. Banyak keuntungan yang bisa dirasakan oleh pengguna, diantaranya pada saat akan berbelanja tidak perlu membawa uang cash sehingga praktis, mudah dan aman.
1. Tidak perlu uang cash
Manfaat pertama dari penggunaan E-Wallet adalah kamu bisa bertransaksi tanpa menggunakan uang. Meski tidak mempunyai cash yang cukup, kamu bisa melakukan pembayaran, bahkan membayar dalam jumlah pas sehingga tidak perlu menunggu kembalian atau mencari uang pecahan sesuai dengan jumlah transaksi.
2. Bisa melakukan transaksi dengan praktis
Proses transaksi dengan uang digital ini sangat mudah dan praktis. Jika kamu melakukan pembayaran menggunakan uang cash, kamu harus menyiapkan uang yang pas atau jika lebih harus menunggu kembalian.
3. Banyak tersedia promo