Tanah Karo. Senin 11/11/2024. Kegiatan anjangsana dan silaturahmi dalam rangka Komsos (komunikasi sosial) sambil monitoring harga dan stok pupuk juga obat-obatan pertanian maupun bibit/benih unggul tanaman dilaksanakan oleh Serda Anco Leody Manurung Babinsa Koramil 09/Laubaleng jajaran Kodim 0205/Tanah Karo bertempat di Toko Pertanian Horas Tani UD. FIRMA, di Jalan Rakeotta Sembiring Brahmana Desa Laubaleng Kecamatan Laubaleng Kabupaten Karo-Sumatera Utara, Â kegiatan sesuai intruksi dari Danramil Kapten Inf Gandhi N. Hartanto (11/11).
Serda Anco Ledoy Manurung melaksanakan anjangsana dan silaturahmi unutk menjaga hubungan baik antara Pihak Kormail 09/Laubaleng dengan masyarakat juga menunjukan bahwa  Babinsa selalu hadir di wilayah binaan, sedangkan monitoring harga dan stok pupuk juga obat-obatan pertanian mupaun bibit/benih unggul tanaman untuk memantau ketersediaan barang-barang tersebut, terutama pupuk bersubsidi, yang sangat dibutuhkan para petani di musim tanam maupun  saat perwatan tanaman.
Dari hasil monitoring yang ndilakukan Babinsa Kormailk 09/Laubaleng didapatkan data stok pupuk bersubsidi seperti Urea, ZA, NPK, SP-36, Ana Bas, Paten K.N 4 Butir, Mutiara, R.Bas, Kali Cili, Hidro, Nofatek, Ponskha tersedia termasuk Pupuk Organik maupun obat-obatan pertanian serta bibit jagung dan padi, sedangkan harga ada kenaikan namun sebatas HET (Harga Eceran Tertinggi) dan masih terjakau, dalam kegiatan inipun tidak temukan adanya beredar barang-barang palsu.
Perihal kegiatan yang dilaksanakannya, Serda Anco Leody Manurung mengatakan "Melalui kunjungan ini, Babinsa memastikan bahwa para petani di wilayah binaan tidak kesulitan memperoleh pupuk, obat-obatan pertania dan bibit unggul tanaman seperti jagung dan padi, perihal pupuk bersubsidi hanya untuk petani yang tergabung dalam kelompok tani, jika disalurkan sesuai aturan maka akan mencukupi, kemudian pihak Kormail 09/Laubaleng juga tetap berkoordinasi dengan dinas tekait maupaun pedagang pupuk guna memastikan kebutuhan pupuk terpenuhi", pungkanya Manurung. (Bayu.W GATUBIMA_PENDIM 0205/TK)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H