Letkol Inf Benny Angga Ambar Suoro Dandim 0205/Tanah Karo menyampaikan bahwa dengan semangat Idul Fitri diharapkan warga Desa Raya Kecamatan Bearstagi  sekitarnya maupun Desa Sumbul Kecamatan Kabanjahe sekitarnya umumnya warga Kabupaten Karo tetap dan terus menjaga ukhuwah Islamiyah juga selalu menjaga persatuan serta kesatuan dalam damai dan persaudaraan.
Pak Dandim 0205/TK juga mengatakan bahwa  atas nama pribadi dan keluarga besar Kodim 0205/Tanah Karo Selamat hari Raya Idul Fitri 1444 H / 2023 M Minal Aidin Wal Faiizin, Mohon maaf lahir batin atas segala salah dan khilaf, semoga Allah Subhanahu Wa Ta'ala menerima amal ibadah dan puasa yang kita laksanakan, setelah Ramadhan ini kita lebih meningkatkan ibadah kita.
Kemudian Pak Dandim 0205/TK mengajak seluruh jemaah untuk meningkatkan kualitas sumberdaya manusia, kita ihtisabah atau mawas diri serta meningkatkan taqwa dan iman kita kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala, semoga berbagai perbedaan di antara kita bangsa Indonesia ini tidak menghalangi kita untuk tetap bersatu dalam damai dan persaudaraan. (Bayu.W GATUBIMA)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H