Mohon tunggu...
Dewi Widadah
Dewi Widadah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Penutupan KKM UIN Malang 2023/2024 di Desa Sitirejo

28 Januari 2024   10:01 Diperbarui: 28 Januari 2024   10:03 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang tahun akademik 2023/2024 dengan tema "Moderasi beragama, Pencegahan Stunting dan Kemiskinan Ekstrim" telah selesai dilaksanakan. Pelaksanaan kegiatan KKM ini dimulai pada tanggal 20 Desember 2023.

Penutupan kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang tahun akademik 2023/2024 telah dilaksakan pada hari Sabtu, 27 Januari 2024 di Balai Desa Sitirejo, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang. Pada kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Sitirejo beserta perangkatnya, Dosen Pembimbing Lapangan dan seluruh mahasiswa KKM UIN Malang Desa Sitirejo yaitu kelompok 216, 217 dan 218.

Berikut merupakan rangkaian kegiatan Penutupan KKM UIN Malang di Desa sitirejo;

1. Pembukaan yang dipimpin oleh MC

2. Pembacaan Ayat Suci Al-Qur'an dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya

3. Sambutan dari perwakilan Mahasiswa KKM UIN Malang, Kepala Desa Sitirejo dan Dosen Pembimbing Lapangan

4. Penutupan KKM UIN Malang di Desa Sitirejo

5. Pembacaan doa dan penutup

Dalam sambutannya, Bapak Buwang Suharjah selaku Kepala Desa Sitirejo menyampaikan banyak terimakasih karena pelaksanaan KKM di Desa Sitirejo dapat berjalan dengan lancar hingga akhir dan berharap semoga mahasiswa KKM UIN Malang mendapatkan banyak pengalaman saat melakukan kegiatan KKM di Desa Sitirejo.

Ibu Naqiibatin Nadliriyah, M. Si. selaku perwakilan Dosen Pembimbing Lapangan dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Desa Sitirejo karena telah menyambut dengan baik mahasiswa UIN Malang untuk melakukan kegitan KKM di Desa Sitirejo dari awal hingga akhir.

Sebagai perwakilan mahasiswa KKM UIN Malang di Desa Sitirejo, Barqi Atthoillah, menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Bapak Kepala Desa beserta perangkatnya karena telah dengan sangat baik menerima mahasiswa KKM UIN Malang melakukan kegiatan di Desa Sitirejo.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun