Mohon tunggu...
Zila Nixon
Zila Nixon Mohon Tunggu... pegawai negeri -

Aku ini seorang kapiten 👯🎶

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Khasiat Gelang Power Balance Hanya Tipuan Pedagang

23 Desember 2010   03:48 Diperbarui: 26 Juni 2015   10:28 890
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
12930761891906995196

Tentu anda pernah melihat gelang Power Balnace, yang terbuat dari plastic dan memiliki mata hologram di dalamnya. Gelang ini di klaim oleh penjualnya dapat bekerja sesuai dengan medan tubuh sehingga dapat merangsang fungsi otak,meningkatkan respon otot, meningkatkan stamina dan menjaga keseimbangan tubuh. Denganklaim manfaat yang begitu hebat ini, tak heran banyak orang yang memakainya dengan harapan kesehatan meningkat tanpa susah-susahberolahraga dan sebagainya.

Di Australia, gelang ini jadi makin populer ketika para atlit terkenal seperti pemain NBA Shaque O’Neil, Pemain AFL (Australian Football) Brendan Fevola, dan Kapten tim Kriket Inggris Andrew Strauss memakai gelang power balance .

Di Indonesia, gelangini juga sangat popouler, di pakai oleh berbagai kalangan, terutama oleh anak-anak muda. Harganyapun beragam, dari harga butik (dengan embel-embel dijamin “barang Asli”) sampai harga kaki lima. Berapapun rentang harganya, konsumennya tetap banyak karena menyesuaikan dengan kemampuan kantong para konsumen.

Baru-baru ini Australian Competition and Consumer Commission (ACCC) melalui ketuanya Graeme Samuel merilis pemberitahuan kepada para konsumen bahwa tidak ada bukti ilmiah yang mendukung klaim bahwa gelang power balance dapat meningkatkan kesehatan dan keseimbangan tubuh anda. Gelang ini tidak ada bedanya dengan karet biasa. Propaganda ini hanya akal-akalan para pembuat dan pedagang power balance agar dagangannya laku. Produsennya telah ini melanggar Trade of Practice Act (1974). ACCC juga akan mengambil tindakan kepada para produsen dan retailer yang masih menjual gelang ini.

Nah, anda masih mau membeli dan memakai gelang ini? Silahkan saja, tapi anda jangan berharap terlalu banyak dengan gelang ini karena ternyata khasiatnya tidak jauh berbeda dengan gelang karet biasa.Kalau anda masih juga memakainya, yang bertambah sehat justru para pembuat dan penjualnya karena mereka menangguk untung yang banyak dari gelang power balance ini. Anda mau sehat atau tertipu? Pilihannya ada di tangan anda…….

Sumber tulisan:

www.thewest.com.au

www.accc.gov.au

Channel 7 TV Australia

[caption id="attachment_81302" align="aligncenter" width="300" caption="gelang power balance yang memilki khasiat yang sama dengan gelang karet biasa"][/caption]

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun