Mohon tunggu...
Zikro Rahmansyah
Zikro Rahmansyah Mohon Tunggu... Konsultan - your future consultant | Insan Astra

a person who is interested in agriculture, education, and startup innovation.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Banjarbaru, Satu Kota Idaman untuk Menikmati Masa Depan

16 Mei 2023   16:19 Diperbarui: 17 Mei 2023   08:27 456
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: dokumen pribadi (Museum Lambung Mangkurat)

Banjarbaru, ibu kota provinsi Kalimantan Selatan yang baru saja diresmikan setahun yang lalu berdasarkan Undang-undang Nomor 8 Tahun 2022 menggantikan kota Banjarmasin. Banjabaru yang berjarak 33 km dari kota Banjarmasin, secara defacto Kota Banjarbaru ini resmi berdiri sejak tahun 1999, memiliki luas wilayah kurang lebih sebesar 37.000 ha atau setengah dari luas wilayah Jakarta.

Nama "Banjarbaru" menurut sumber dari website kalsel.bpk.go.id, sedianya hanyalah nama sementara yang diberikan oleh Gubernur Kalimantan Selatan pada masa itu dr. Murdjani, untuk membedakan dengan kota Banjarmasin, yaitu kota baru yang ada di Banjar. Namun akhirnya melekat nama Banjarbaru sampai sekarang.

Secara Geografis, Kota Banjarbaru, berbatasan dengan kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar untuk sebelah utara Banjar Baru, sebelah selatan Kabupaten Tanah Laut, sebelah timur kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar, dan sebelah barat kecamatan Gambut Kabupaten Banjar.

Lebaran tahun ini, saya menghabiskan masa libur lebaran di Banjarbaru selama 8 hari, saya melihat Banjarbaru memiliki potensi yang besar saat ini dan masa mendatang, dilihat dari beberapa faktor, dari segi pertumbuhan jumlah penduduk tiap tahunnya, menurut data BPS Banjarbaru tercatat 262.719 jiwa, dari angka ini tentunya memengaruhi perekonomian di Banjarbaru yang tumbuh positif, selain itu faktor pendukung dari sektor Pendidikan tercatat memiliki 182 sekolah tingkat SD sampai SMA dan ada kurang lebih 10 perguruan tinggi. Sektor Kesehatan, Banjarbaru memiliki kurang lebih 9 rumah sakit.

Kita melihat potensi Kota Banjarbaru, yang termasuk ke dalam kawasan metropolitan Banjar Bakula yang mencakup Kota Banjarmasin dan daerah penyangganya yaitu Banjarbaru, Banjar, Barito Kuala dan Tanah Laut. Dari segi akses, Kota Banjarbaru memiliki bandara terbesar di Provinsi Kalimantan Selatan yaitu Bandara Internasional Syamsudin Noor yang sudah beroperasi sejak 1936 dengan nama Lapangan Terbang Ulin. Sementara di bidang pendidikan, Banjarbaru juga disebut sebagai kota pelajar karena adanya Universitas Lambung Mangkurat serta berbagai sekolah akademi lain. Komoditi unggulan Kota Banjarbaru ada pada sektor pertanian, perkebunan, perikanan, dan peternakan. Di sektor pertanian, komoditi yang mengalami kenaikan signifikan yaitu pada produksi ubi kayu, sementara di sektor perkebunan didominasi oleh jenis tanaman kelapa sawit, karet, kopi, dan kelapa. Daya tarik pariwisata juga cukup unggul dengan adanya Amanah Borneo Park yang menjadi wahana wisata terbesar di Kalimantan, Museum Lambung Mangkurat, serta Tambang Intan Cempaka.

Fakta unik dari Kota Banjarbaru yang baru saja diresmikan jadi pusat pemerintahan dan ibu kota provinsi Kalimantan Selatan bahwa pembagunan kompeks kantor gubernur baru dibangun sejak tahun 2017 dan sampai tahun 2023 ini masih ada beberapa antrian pembangunan Gedung Gedung instansi penunjang pemerintahan provinsi Kalimantan Selatan, yang sebelum hutan belantara didesain ulang menjadi kompleks kantor gubernur dan dan masih adanya hutan raya di sekitar itu.

Banjarbaru, merupakan satu kota yang terbilang strategis dan memiliki penunjang yang cukup lengkap dari segi infrastruktur, tentunya tahun 2024, Banjarbaru bisa menjadi kota yang diandalkan untuk Ibu Kota Nusantara (IKN) yang ada di Kalimantan Timur, Hal itu bisa tercapai dengan catatan penghijauan, perhatian terhadap lingkungan masih dijaga terus untuk ekosistem kehidupan yang lebih baik dan menjadi satu kota idaman menikmati masa depan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun