Rabu (6/7) seluruh umat muslim melakukan sholat Idul Fitri 1437 H. Tidak terkecuali di kota bawang merah yang kini menjadi pusat kepacetan arus mudik 2016 juga melakukan sholat ied yang diantaranya dilaksanakan di Masjid Agung Kota Brebes.
Sholat ied di pusat Kabupaten Brebes ini tidak kalah dengan kemacetan arus mudik. Jamaah yang meluber sampai bahu jalan membuat para memudik terpaksa tidak bisa bergerak lagi. Banyak diantara para pemudik terpaksa sesekali mematikan mesinnya. Hal tersebut dilakukan karena bahu jalan untuk sholat ied.
H. Imam Hidayat, selaku pengisi khotbah sholat ied menyampaikan makna ramadan yang di akhiri dengan kemenangan. "Setelah sebulan berpuasa di bulan ramadan, maka dihari kemenangan ini marilah mensyukuri nikmat Allah yang telah diberikan kepada kita."
Selain itu, sebelum sholat ied di mulai Bupati Brebes Ida Priyati memberikan sambutan yang singkat kepada para jamaah.
"Di hari bahagia ini, semoga masyarakat Brebes selalu diberi kesehatan dalam bersilatuhmi bersama sanak saudara," ujar Ida.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H