Oleh: Ziaw NohaÂ
Terlahir dari Kolonialisme tak berperi
Penindasan kemanusiaan di bumi pertiwi
Bergetar sanubari pemuda-pemudi negeri
Gelora perjuangan membara dalam hati
28 Oktober 1928 di Kramat Raya
Kongres pemuda cetuskan sumpah setia
Jong Java, Jong Sumatera, Jong Islamische Bond, dan lainnya
Tanggalkan perbedaan, satukan cita-cita
Harmoni Bhinneka Tunggal Ika
Putra-putri tunas bangsa
Beragam suku, daerah dan agama
Bersatu teriakkan ikrar bersejarah
Satu tumpah darah, satu bangsa, satu bahasa
Untukmu Indonesia
Persatuan dan kesatuan menahkoda
Menggenggam erat tali saudara
Terbukalah perlawanan kaum muda
Tonggak perubahan masa depan negara
Zaman berlalu puluhan ribu
Sumpah pemuda terpatri dalam kalbu
Cermin asa dan doa remaja-remaja maju
Berjuang wujudkan NKRI di tanah airku
Jakarta, 28 Oktober 2021
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI