Tanggaran, 28 Oktober 2024 - Mahasiswa Universitas Negeri Malang yang sedang menjalankan Kuliah Kerja Nyata di Desa Tanggaran, Kecamatan Pule, Kabupaten Trenggalek melakukan kegiatan mengajar Bahasa Inggris di kelas 4 SD Negeri I Tanggaran. Kegiatan mengajar ini dilakukan selama dua hari dalam dua minggu, yakni pada hari Sabtu tanggal 19 Oktober dan hari Sabtu tanggal 26 Oktober 2024.
Bab "My Living Room is Beside Kitchen" mengenalkan anak-anak kelas 4 pada nama-nama kamar atau ruang di rumah dalam Bahasa Inggris. Nama-nama ruang atau kamar yang menjadi inti bab adalah garage atau garasi, living room atau ruang keluarga, bedroom atau kamar tidur, bathroom atau kamar mandi, dining room atau ruang makan, dan kitchen atau dapur. Bab ini juga mengajarkan tentang kondisi kamar seperti clean atau bersih, full atau penuh, dan lain-lain. Tidak hanya itu, bab juga mengajarkan posisi dan letak kamar dengan menggunakan kata beside atau disamping dan behind atau dibelakang.
Kegiatan mengajar pada hari Sabtu [19/10] minggu pertama berfokus pada mengenalkan nama-nama kamar atau ruang dalam Bahasa Inggris, serta arti dan penjelasannya. Pengenalan nama-nama kamar atau ruang dalam Bahasa Inggris dilakukan dengan PowerPoint, dengan tujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang fresh bagi anak-anak. Serta mengenalkan materi dengan lebih baik menggunakan media gambar yang menarik.
Setelah pengenalan nama-nama kamar atau ruang dalam Bahasa Inggris, siswa-siswi diajak untuk bermain games teka-teki mencari kata. Games berlangsung dengan seru dan penuh antusiasme dari anak-anak. Setelah teka-teki selesai, siswa-siswi kelas 4 diberikan sedikit materi tentang kondisi dan keadaan kamar, dan diberikan pekerjaan rumah mengenai materi tersebut untuk dikoreksi di minggu depannya.
Kegiatan mengajar pada hari Sabtu [26/10] minggu kedua dimulai dengan mengoreksi bersama pekerjaan rumah yang diberikan pada minggu sebelumnya. Setelah koreksi selesai, kegiatan mengajar dimulai dengan me-refresh materi kondisi kamar dalam Bahasa Inggris, yang kemudian diberikan contoh-contohnya. Kegiatan berikutnya adalah mengajarkan posisi dan letak kamar menggunakan kata beside dan behind. Untuk mempermudah penyampaian materi, pengajaran dimulai dengan meminta dua anak untuk maju dan menjadi contoh atau demonstrasi cara penggunaan kata beside dan behind yang tepat. Hal tersebut dilakukan agar dapat memperjelas penggunaan kata beside dan behind kepada anak-anak menggunakan contoh langsung.
Setelah demonstrasi, Kegiatan pengajaran dilanjutkan dengan memberikan contoh penggunaan kata beside dan behind. Untuk mempermudah pemahaman, pengajaran dilakukan menggunakan media gambar denah rumah yang menarik. Sehingga siswa-siswi dapat lebih memahami tentang tata letak ruang dan penggunaan kata beside dan behind. Materi berikutnya dan yang terakhir adalah menentukan benar atau salah penggunaan kata beside dan behind. Dengan menggunakan kata true atau false, anak-anak diajarkan mengenai penggunaan kata beside dan behind dalam tata letak ruang yang baik dan benar.
Materi penggunaan true atau false dalam penggunaan kata beside dan behind mengakhiri kegiatan mengajar Bahasa Inggris di kelas 4 SD Negeri I Tanggaran. Setelah materi selesai, kegiatan diakhiri dengan seru-seruan dan membuat video bersama anak-anak. Kedua hari kegiatan mengajar dimulai dan berakhir pada waktu yang sama, yakni dimulai pada jam 7:00 WIB sampai 8:10 WIB, mengikuti jam pelajaran Bahasa Inggris kelas 4 tersebut. Kegiatan mengajar berjalan dengan lancar dan sukses dengan respon dari anak-anak dan wali kelas yang sangat baik.