4. Tahap operasional formal (usia 11-dewasa): anak sudah dapat menghadapi hipotesis dengan abstrak, bernalar logis, membayangkan situasi yang belum terjadi, dan merencanakan sesuatu di masa depan. Pada tahap ini, anak sudah dapat mengetahui dan memperkirakan sebab-akibat dari tindakan yang ia ambil.
Fase-Fase Perkembangan dan Pertumbuhan
1. Masa prenatal (konsepsi-lahir), yaitu masa embrio (mudigah, masa konsepsi-8 minggu) dan masa janin (fetus, minggu-kelahiran).
2. Masa pascanatal, yaitu:
- Masa neonatal (usia 0-28 hari), yakni Neonatal dini (perinatal, usia 0-7 hari) dan Neonatal lanjut (usia 8-28 hari).
- Masa bayi, yakni masa bayi dini (usia 1-12 bulan) dan masa bayi akhir (1-2 tahun).
3. Masa prasekolah (usia 2-6 tahun), yakni prasekolah awal (masa balita, usia 2-3 tahun) dan prasekolah akhir (usia 4-6 tahun).
4. Masa sekolah atau masa pubertas, yaitu wanita (usia 6-10 tahun) dan laki-laki (usia 8-12 tahun).
5. Masa adolensi atau masa remaja, yakni wanita (usia 10-18 tahun) dan laki-laki (usia 12-20 tahun).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H