Jakarta -- Menuju HUT DKI Jakarta yang ke-495 tahun, berbagai macam acara besar yang dilaksanakan setiap tahunnya menjelang HUT DKI Jakarta yang sempat ditunda selama 2 tahun dikarenakan adanya pandemi Covid-19, kini kembali dibuka. Kembali dibukanya berbagai macam acara menjelang HUT DKI Jakarta melahirkan antusiasme yang besar dari masyarakat. Salah satunya yaitu Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair.
Dalam rangka HUT DKI Jakarta ke-495 Tahun dan sudah menurunnya angka kasus Covid-19, Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair kembali dibuka mulai dari tanggal 9 Juni - 17 Juli 2022. Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair tersebut berlokasi di Arena Jiexpo Kemayoran.
Â
Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2022 menghadirkan berbagai macam hiburan, produk- produk berkualitas dan juga konser musik dengan musisi ternama Indonesia. Musisi tersebut antara lain Pamungkas, Ardhito Pramono, Tulus, Gangga dan masih banyak lagi.
Menurut salah satu mahasiswa yang datang ke acara Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2022, yaitu Jose, ia mengatakan bahwa ia dating ke Pekan Raya Jakarta atau Jakarta Fair 2022 karena juga ingin merasakan antusiasme acara tersebut kembali setelah tertunda selama 2 tahun. "Saya sudah lama tidak datang ke acara yang sangat crowded dan tidak perlu social distancing lagi" ucap Jose.
Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair 2022 dapat masyarakat hadiri dan nikmati dengan cara membeli tiket masuk & konser secara online di www.jakartafair.co.id / www.jiexpo.com / www.eventguide.id atau tiket dapat dibeli secara offline (On The Spot). Dan segala informasi mengenai Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair dapat masyarakat lihat melalui sosial media Instagram Pekan Raya Jakarta (PRJ) atau Jakarta Fair dengan username @jakartafairid
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H