Mohon tunggu...
Zefanya Stephanie Bramantya
Zefanya Stephanie Bramantya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Coffee Addict

Seorang mahasiswa yang tertarik mengulik topik tertentu dengan media tulisan. Sudah sejak lama menjadikan kebiasaan menulis sebagai hobi, berharap dapat memberikan insight dan inspirasi baru melalui artikel-artikel yang dirangkai.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Sekadar Bentuk Propaganda, Marie Antoinette Tidak Pernah Mengatakan "Let Them Eat Cake"!

4 Desember 2022   00:11 Diperbarui: 4 Desember 2022   00:16 1774
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Siapa yang tidak tahu dengan sosok Marie Antoinette? Istri dari Raja Louis XVI ini sudah banyak diketahui baik oleh para pecinta sejarah maupun mereka yang mendengar namanya hanya dari omongan orang. Bangsawan dengan sejuta kontradiksi ini begitu menarik perhatian lantaran sosoknya yang selalu diceritakan sebagai seorang yang hedonis.

Di balik kisahnya yang selalu dikaitkan dengan kenikmatan seorang bangsawan kaya, ada 1 rumor yang cukup menebar pro dan kontra sedari dulu, yaitu perkataan Marie Antoinette : "Let them eat cake" yang memiliki arti "biarkan mereka memakan kue". Pernyataan ini dikeluarkan sang ratu ketika ia mengetahui bencana kekuarangan para petani perancis waktu itu.

Namun, apakah pernyataan tersebut terbukti akurat sesuai fakta sejarah? Sekejam itukah sang ratu mengomentari kesengsaraan rakyatnya?

Statement sebenarnya dari Marie Antoinette bukanlah "Let them eat cake", melainkan "Qu'ils mangent de la brioche". Ungkapan behasa Perancis tersebut memiliki arti "biarkan mereka memakan brioche". Brioche sendiri merupakan roti asal Perancis yang kaya akan rasa gula dan telur -- memberikan makna sebuah kudapan yang cukup mahal.

Cita rasa mentega dan telur dalam brioche tidak memberikan perbedaan yang cukup signifikan akan kata'cake' dalam bahasa Inggris-- dalam bahasa Indonesia diartikan sebagai 'kue'. Baik 'brioche' ataupun 'cake' dalam frasa akan tetap memberikan artian rasa tidak acuh ratu akan kesengsaraan rakyatnya.

Siapa yang Menyatakan Bahwa Marie Antoinette Pernah Mengatakan "Let Them Eat Cake"? 

Tidak ada sumber akurat yang dapat membuktikan kebenaran dari frasa "Let them eat cake". Lalu siapa sebenarnya yang menyatakan bahwa Marie Antoinette sempat mengatakan frasa tersebut?

Mengutip dari Britannica.com, frasa "Let them eat cake" pertama kali diperkenalkan oleh Jean-Jacques Rousseau. Rousseau sendiri merupakan seorang filsuf, penulis, dan komposer besar abad pencerahan yang menginspirasi terjadinya revolusi Perancis dengan mengatasnamakan persamaan derajat setiap manusia -- termasuk antara rakyat jelata dan bangsawan. Keterlibatan Rousseau dalam menciptakan frasa "Let them eat cake" dipercaya sebagai bentuk propaganda untuk meyakinkan masyarakat Perancis untuk tidak gentar menghancurkan sistem monarki.

Makna Frasa "Let Them Eat Cake"  

Pada zaman Revolusi Perancis, harga kue dianggap lebih tinggi daripada roti. Pembuatan frasa "let them eat cake" dapat memberikan pemahaman akan 2 hal. Yang pertama adalah ratu tidak terlalu peduli akan kesengsaraan para petani Perancis. Hal tersebut membuatnya mengolok-olok kemampuan finansial mereka dengan perkataan yang kurang lebih seperti ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun