Mohon tunggu...
Zefanya SeptianiHaryanto
Zefanya SeptianiHaryanto Mohon Tunggu... Lainnya - mahasiswa

mahasiswa uajy prodi komunikasi 20

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Aplikasi Media Baru dalam Kanal Narasi

4 September 2022   20:09 Diperbarui: 4 September 2022   20:12 289
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Digital dapat kita pahami sebagai proses digitalisasi dimana informasi yang disampaikan disebarkan melalui pancaran satelit serta biasanya mengalami perpaduan bentuk seperti audio, visual, dan teks. Hal ini menyebabkan kita dapat mengakses informasi melalui media apa saja (Widodo, 2020).

Dapat kita lihat salah satu cara Narasi menyajikan informasinya yaitu tayangan Mata Najwa melalui live streaming dalam kanalnya. Selain itu bentuk penyajian informasi tersebut juga merupakan perpaduan dari audio dan visual. Hal tersebut merupakan bukti bahwa Mata Najwa telah menerapkan karakteristik digital.

Interactivity

New Media, memberikan kesempatan bagi para penerima informasi untuk berinteraksi terhadap konten yang diunggah. Komunikasi dua arah tercipta dalam karakteristik ini. Berbeda dengan media konvensional yang biasanya hanya menggunakan komunikasi satu arah.

Narasi memiliki berbagai media sosial, salah satunya adalah Twitter. Media sosial ini biasanya digunakan oleh Narasi untuk menyebarkan informasi yang sudah tersedia dalam kanalnya kepada khalayak. Melalui media sosial inilah Narasi juga memberikan kesempatan bagi para penikmat kontennya untuk berinteraksi dan memberikan opininya.

Namun, komunikasi dua arah ini tidak hanya terjadi melalui media sosial saja. Narasi juga menyediakan kolom komen dalam portal berita online miliknya sehingga memberikan kesempatan bagi pembaca untuk memberikan komentarnya.

Hypertextual

Hypertext atau yang biasa kita kenal sebagai tautan link berfungsi untuk menghubungkan sebuah tautan dengan tautan yang lainnya. Fitur ini biasanya hanya terdapat dalam media baru sehingga memudahkan pengguna untuk mengakses sebuah tautan yang bersangkutan.

Narasi juga memiliki karakteristik ini dalam perkembangannya dalam mengikuti media baru. Hal tersebut dapat kita lihat pada akun Twitter milik Narasi. Narasi akan membagikan tautan berita miliknya dan akan menyebarkannya dalam Twitter.

Tautan link yang dibagikan melalui Twitter milik Narasi membantu para pengikutnya dalam mengakses link portal berita milik Narasi. Selain itu, hal ini juga memudahkan para pembaca dalam memilih topik apa yang mereka ingin nikmati.

Jaringan (Global)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun