Mohon tunggu...
Fauzia Noorchaliza Fadly Tantu
Fauzia Noorchaliza Fadly Tantu Mohon Tunggu... Mahasiswa - Sedang bertumbuh

Berjejak, tak berjasad

Selanjutnya

Tutup

Puisi Artikel Utama

Puisi: Bala Amarah

13 November 2022   17:01 Diperbarui: 22 November 2022   20:37 360
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Malam ini,
diantara kecamuk badai dan dahan-dahan pohon yang patah
diantara nyala petir dan gemuruh yang bersahut-sahut
kupanggil semua rasa marah yang selama ini diendap dalam-dalam
yang kusembunyi dalam sekotak ruang paling tertutup dan terisolasi di belantara tawa dan bahagia
disembunyi agar tak ketahuan
rasa marah meraung-raung, menyuarakan semua yang tertahan.

Malam ini,
bala amarah datang membawa senjatanya masing-masing.
Kata-kata paling tajam, pengungkitan masa lalu yang belum usai, perasaan yang disumpal, air mata yang menggumpal, gemetar yang dipaksa redam, hingga kalimat-kalimat yang sesungguhnya tak mau diucap.

Bala amarah datang membawa senjata yang dirasa paling menyakitkan.
serapah paling kasar, tangisan paling pilu, mata merah yang menyala, dan bahasa tubuh yang mengisyaratkan menjauh.

Selesai menyerang, komandan bala amarah memberi aba-aba beristirahat untuk menarik napas.
Sungguh semua musnah, semua yang mulanya bahagia, tidak ada lagi sisanya.
Bala amarah terduduk menyesal.
Serangan sebentar rupanya dapat menyingkirkan tahun-tahun yang dibangun penuh sukacita.

Kemudian tangis sejadi-jadinya pun menjadi akhir cerita dari bala amarah.

Bogor, pukul 17.00, 13 November 2022
Tentang bala amarah yang menyerang tahun-tahun yang dibangun penuh bahagia dengan senjata paling tajam, lalu menangis sejadi-jadinya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun