Fenomena & Ancaman di Masa Depan
Mulai 2023 ini sampai tahun-tahun yang akan datang diperkirakan akan terjadi banyak fenomena-fenomena yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya, terlebih lagi saat ini kita juga dihadapkan dengan sebuah ancaman besar.Â
Dimana beritanya akhir-akhir ini sangat ramai menjadi perbincangan yakni tentang pemanasan global dan polusi udara yang semakin memburuk, pada 2020 silam seharusnya kita bisa melihat dan memahami.Â
Bagaimana kejadian di dunia ini benar-benar tidak disangka-sangka oleh siapapun, siapa yang menduga akan muncul sebuah virus yang menjadi pandemi global dan itu berdampak pada berbagai aspek kehidupan manusia.Â
Lalu kira-kira apa yang akan terjadi di tahun-tahun berikutnya?, seperti apa dampak dan perubahan yang dirasakan umat manusia di masa depan?, inilah prediksi dari para ilmuwan tentang kejadian besar yang akan terjadi sampai tahun 2050.Â
Mengutip dari BBC News Ahli Futurologi Ian Pearson dan Patrick Tucker menjelaskan, hal pertama yang akan terjadi di masa depan adalah sumber daya laut akan dimanfaatkan secara besar-besaran.Â
Sumber daya laut yang dieksplotasi ini bukan hanya ikan seperti sekarang, kemungkinannya hampir 10/10 karena penduduk Bumi pada 3 tahun mendatang diprediksi akan mencapai 10 milyar orang.Â
Semua itu adalah manusia biasa sebagai makhluk biologis yang butuh makan, sedangkan hasil alam kita saat ini mulai dari hutan, kebun, sawah, atau hewan ternak akan segera habis.Â
Karena itu eksploitasi hasil laut diperlukan untuk memenuhi kebutuhan pangan manusia, namun ikan saja tidak akan cukup memenuhi kebutuhan manusia sebanyak itu.Â
Alga adalah salah satu yang sedang diusahakan oleh para ilmuwan agar dapat digunakan sebagai pangan manusia di masa depan, selain itu Alga juga berpotensi menjadi sumber energi terbarukan.