Mohon tunggu...
Zaskia Melia Ramadani
Zaskia Melia Ramadani Mohon Tunggu... Mahasiswa - LSPR Communications & Business Institute

-

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Mustika Ratu Peduli Gelar Aksi Sosial untuk Korban Banjir Bandang di Sukabumi

11 Desember 2024   15:37 Diperbarui: 11 Desember 2024   15:45 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar : Yayasan Puteri Indonesia

Sukabumi - PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) bersama Yayasan Puteri Indonesia dan mitra Oppal Multi Platform Media, melaksanakan aksi sosial dan kemanusiaan bagi korban bencana banjir bandang di Kecamatan Cikembar, Sukabumi, Jawa Barat. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa (10/12) sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan untuk membantu meringankan beban masyarakat terdampak.

Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Puteri Indonesia yang diterima langsung oleh Camat Cikembar, Bapak Ana Rudian Nugraha. Turut hadir dalam acara ini perwakilan dari BNPB dan aparat desa setempat.

Sumber Gambar : Yayasan Puteri Indonesia
Sumber Gambar : Yayasan Puteri Indonesia

Bantuan yang disalurkan meliputi produk kesehatan dan kebersihan Mustika Ratu seperti sampo, sabun, Herbamuno, minuman jamu Ready to Drink (RTD), hand sanitizer, serta kebutuhan pokok berupa makanan siap saji, mie instan, susu, roti, minyak goreng dan lainnya.

Aksi sosial ini juga diwarnai kehadiran Puteri Indonesia 2023, Farhana Nariswari; Puteri Indonesia Pariwisata 2023, Lulu Zaharani; Puteri Indonesia Lingkungan 2024 sekaligus Runner - Up ke - 4 Miss International 2024, Sophie Kirana dan Puteri Indonesia Aceh 2024, Suci Annisa. Kehadiran mereka memberikan motivasi dan dukungan moral kepada para korban, khususnya anak - anak dan perempuan.

Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk, Bingar Egidius Situmorang menyampaikan belasungkawa dan rasa keprihatinan yang mendalam atas musibah ini. "Kami turut prihatin atas musibah banjir bandang yang menimpa saudara - saudara kita di Sukabumi. Semoga bantuan yang kami berikan dapat membantu meringankan beban mereka di tengah masa sulit ini. Mustika Ratu berkomitmen untuk selalu peduli terhadap masalah sosial bangsa, sebagai bagian dari tanggung jawab perusahaan," ujarnya.

Bingar juga mengingatkan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan sebagai upaya mencegah terulangnya bencana. "Kami mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan, khususnya di daerah aliran sungai, serta melestarikan hutan dan pohon - pohon sebagai penyangga untuk menghindari risiko banjir dan longsor di masa depan."

Kegiatan Mustika Ratu Peduli ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat yang terdampak bencana. Aksi sosial PT Mustika Ratu Tbk menunjukkan komitmen perusahaan dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat, tidak hanya melalui produk berkualitas tetapi juga melalui kontribusi nyata dalam penanganan bencana.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun