Apakah teman-teman pernah mengunjungi museum yang sudah menggunakan aplikasi AR sebelumnya?!! Pasti seru sekali kan bisa belajar sekaligus mengetahui visualisasinya seperti apa!!!
Di Yogyakarta ada Museum modern berteknologi futuristik lohh!!! Yaitu Museum History Of Java yang lokasinya berada di Jalan Parangtritis KM 5,5 Sewon Bantul.Â
Dari kejauhan menuju museum, pasti teman-teman akan melihat bangunan Piramida seperti di Mesir. Taukah teman-teman jika segitiga Piramida di Tanah Jawa mempunyai makna filososfis khusus dalam tradisi masyarakat?Â
Begitu juga dengan Piramida Museum History of Java yang terinspirasi oleh simbol gunungan dalam cerita pewayangan! Menceritakan tentang proses manusia yang terus mencari jati diri hingga kepasrahan kepada Tuhan YME.
 Sebelum menikmati keseruan belajar dengan aplikasi AR, maka  teman-teman harus mengunduh aplikasinya terlebih dahulu ya!
TATA CARA MENGGUNAKAN APLIKASI AUGMENTED REALITY (AR) DI HOJ
Buka smartphone anda, kemudian buka aplikasi playstore.
Pengunjung bisa mencari aplikasi tersebut lewat pencarian kategori hiburan.
Kemudian pilih aplikasi History Of Java Museum AR, yang tertera logo HOJ dengan background berwarna merah tua.
Ketik kolom kotak loop (cari) ‘History Of Java Museum'.
Pengunjung bisa mendownload aplikasi tersebut dengan klik tulisan pasang.
Tunggu hingga aplikasi terdownload, dan klik buka.
Arahkan kamera anda pada gambar yang tertera logo ‘please scan here’.Sedangkan untuk pengguna iphone, mohon maaf karena masih belum tersedia di appstore iPhone. Dan juga teman-teman diperkenankan membuka link auto self guiding tour.
Setelah selesai mengunduh aplikasi, selanjutnya teman-teman bisa memulai belajar sambil melihat langsung visual tiga dimensi dari benda koleksi yang ada di museum. Nah keren banget kan, yukk datang untuk belajar sejarah Jawa sekaligus menikmati seluruh keseruan yang ada di Museum History of Java!!!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H