Mohon tunggu...
Zamroni Syakir
Zamroni Syakir Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Fakultas Syariah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Kritik dan saran pembaca sangat diperlukan untuk menjadi bahan evaluasi. Terimakasih

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Kukerta 132 UIN SMH Banten Meriahkan Hut RI ke-77 di Kampung Citeureup

30 Agustus 2022   22:01 Diperbarui: 30 Agustus 2022   22:03 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Mahasiswa kelompok 132 Kuliah Kerja Nyata Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten turut berpartisipasi dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-77. Perayaan HUT RI ke-77 tersebut dilaksanakan di kampung Citeureup desa Cimanyangray, Gunungkencana, Lebak Banten selama 6 hari dimulai pada tanggal 12 Agustus sampai puncaknya pada tanggal 17 Agustus (17/08/2022).

Anggota KUKERTA 132 UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten ikut serta dalam kepanitiaan acara ini. Sebagai panitia, kami menentukan ada 12 perlombaan yang diikuti oleh warga kampung Citeureup. Lomba-lomba tersebut antara lain: Lomba makan kerupuk, lomba balap kelereng, lomba balap karung, lomba joget balon, lomba tarik tambang, lomba masukin paku ke dalam botol, dan lain sebagainya. Perlombaan ini diikuti oleh setiap RT yang ada di lingkungan Cirlteureup. Setiap RT harus memiliki perwakilan peserta untuk mengikuti setiap cabang lomba.

Kegiatan ini sudah biasa dilakukan oleh warga kampung Citeureup Setiap tahunnya. Pada tahun ini, perayaan HUT RI kembali diadakan dan menjadi antusiasme tersendiri bagi warga kampung Citeureup. Banyaknya warga yang turut meramaikan perlombaan menjadi bukti bahwa mereka merindukan momentum kebersamaan bersama warga lainnya.

"Alhamdulillah, akhirnya kami bisa ikut merayakan hari ulang tahun republik Indonesia kembali. Suasana 17-an tahun ini sangat ramai dan berbeda dengan tahun-tahun kebelakang yang bisa dibilang cukup sepi," ujar Herman selaku Ketua RT 02 di kampung Citeureup.

Acara perayaan kemerdekaan yang semarak ini diakhiri dengan pembagian hadiah kepada para pemenang lomba. Pembagian hadiah dilaksanakam pada malam puncak tanggal 17 Agustus, yang dimeriahkan dengan adanya hiburan serta pembagian cenderamata bagi setiap RT, Tujuannya supaya mereka tetap semangat dalam menjalankan tugasnya. Melalui berbagai kegiatan dalam memperingati HUT RI ke-77 yang dilaksanakan di kampung Citeureup kali ini, diharapkan setiap masyarakat dapat mempererat tali silaturahmi dan memeriahkan perayaan ini setiap tahun tanpa hambatan.

Kreator: Zamroni Syakir

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun