Mohon tunggu...
Zahrotul Mutoharoh
Zahrotul Mutoharoh Mohon Tunggu... Guru - Semua orang adalah guruku

Guru pertamaku adalah ibu dan bapakku

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Jadilah Orang yang Berperan dalam Proses Menuju Terbaik

2 Agustus 2020   21:08 Diperbarui: 2 Agustus 2020   21:05 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Saya dahulu kuliah S1 di sebuah universitas swasta di Yogyakarta. Saya bersyukur dapat berkuliah di sana. Memang saya masuk ke universitas ini awalnya karena sebagai alternatif jika tidak masuk ke perguruan tinggi negeri. 

Ketika saya memang harus diterima di universitas ini, ya saya jalani dengan sebaik-baiknya. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Mengambil jurusan saja Jurusan Pendidikan Agama Islam di Fakultas Agama Islam. Jurusan ini sering disebut Tarbiyah.

Saya kuliah waktu itu tidak sampai empat tahun. Lulus bulan Juni 2005. Sampai akhirnya saya bekerja di SLB, yang berada di bawah Dinas Pendidikan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta waktu itu. Kalau sekarang bernama Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Daerah Istinewa Yogyakarta.

***

Saya sebagai alumnus tidak akan pernah malu kuliah di perguruan tinggi swasta. Apalagi jurusannya tidak sebanyak peminat jurusan atau fakultas lain. Dan ketika disebutkan bahwa tempat kuliah saya masuk 2 besar universitas terbaik di tahun 2020 ini, saya juga merasa bangga.

Saya berpikir yang paling penting adalah kuliah nyata setelah kuliah di universitas. Memang kuliah di sebuah universitas yang bagus akan membuat bangga, apalagi universitas negeri. Ini pemikiran seorang mahasiswa yang masih mencari jati diri.

Dan memang sebuah perguruan tinggi itu dapat membentuk pribadi ketika bekerja nantinya. Setidaknya akan tertanam seperti apa kata-kata dosen. Kita dapat menunjukkan kepada teman atau atasan bahwa kualitas pendidikan yang kita tempuh juga bagus di bidang kita masing-masing.

Tidak perlu mengejek siapapun yang kuliah di sebuah perguruan tinggi swasta. Dan bahkan dari jurusan atau fakultas yang diambil, juga jangan menjadi bahan ejekan. Karena kita tidak tahu, nasib seseorang ke depannya akan seperti apa.

Bisa jadi jurusan, fakultas, atau universitas kita tidak sebagus yang lain. Tapi percayalah, nasib ada di tangan kita. Disertai doa kedua orangtua, doa diri sediri dan usaha kita.

Jadi, untuk siapapun yang sedang menjadi mahasiswa di perguruan tinggi negeri atau swasta, belajarlah dengan sebaik-baiknya. Jangan terlalu dipikirkan soal terbaik atau tidak. 

Jika memang sudah baik tempat kuliah anda saat ini, maka bantulah dengan mempertahankan status terbaiknya. Dan jika belum, maka bantulah tempat kuliah anda menjadi yang terbaik. Jadilah salah satu yang berperan dalam prosea menuju terbaiknya tempat kuliah anda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun