Kemarin lagi rame banget di medsos ngomongin tentang frugal living tapi tau gak sih frugal living itu apa?
Sederhananya frugal living itu adalah sebuah gaya hidup yang memang tujuannya untuk mengurangi pengeluaran sehingga fokus untuk membeli barang- barang yang memang benar- benar dibutuhkan.
Dikutip dari prudential.co.id  konsep frugal living mulai berkembang sejak masa The Great Depression di Amreika pada tahun 1929- 1939 dimana kondisi ekonomi yang sulit mengharuskan orang untuk menghargai nilai uang dan mengurangi pemborosan.
Konsep frugal living semakin berkembang karena munculnya media sosial terlebih lagi krisis ekonomi global akibat pandemi COVID 19 yang membuat banyak orang sadar untuk mempertimbangkan kembali pengeluaran uang  dengan cara memperioritaskan kebutuhan utama.
Karena dapat dikatakan berhemat frugal living selalu disamakan dengan pelit. Banyak yang bilang bahwa frugal living sama dengan pelit, tapi benar gak sih? Tentunya beda  ya kalau orang yang menerapkan gaya hidup frugal living itu mereka tidak membuang-buang uang untuk hal -hal yang tidak perlu atau tidak dibutuhkan sedangkan pelit adalah sifat yang mengarah ke serakah dan tidak mau membantu orang lain,  mereka  yang pelit bahkan tidak mau mengeluarkan uang untuk kebutuhan mereka sendiri.
Manfaat frugal living diantaranya:
1. mengehemat pengeluaran
2. Â mengurangi hutang
3. Â meningkatkan Tabungan sehingga dapat fokus pada keuangan masa depan