Haii, nama saya Zahra Aulia Subagyo biasa dipanggil Ara, saya adalah mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta pada tahun 2023. Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi pandangan yang saya perhatikan mengenai banyaknya teman saya yang aktif mengikuti lomba dan berjuang dalam mencapai impiannya terutama menjadi wirausahawan, sebagian besar dari mereka adalah Gen Z yang memiliki jiwa entrepreneur.
Lahir antara 1997 sampai 2012, Generasi Z merupakan generasi yang tumbuh dan berkembang di era digital yang lebih maju dibandingkan  generasi sebelumnya. Seiring dengan kemajuan teknologi, banyak Generasi Z yang tertarik untuk menjadi entrepreneur atau pengusaha. Mereka memiliki karakteristik unik dan kreatif yang dapat membawa inovasi dalam dunia bisnis. Generasi Z atau biasa disebut Gen Z adalah kelompok generasi yang menarik dan berbeda dari yang sebelumnya, karena mereka lebih terbuka terhadap perubahan dan ingin bertemu orang baru. Masalahnya, Gen Z lebih menyukai kebebasan oleh karena itu banyak dari mereka yang memutuskan untuk memulai bisnis daripada menjadi karyawan. Ryan Jenkins dalam artikelnya berjudul "Four Reasons Generation Z will be the Most Different Generation" menyatakan bahwa Gen Z memiliki harapan, preferensi, dan perspektif kerja yang berbeda serta dinilai menantang bagi organisasi.
Karakter Gen Z lebih beragam, bersifat global, serta memberikan pengaruh pada budaya dan sikap masyarakat kebanyakan. Satu hal yang menonjol ialah Gen Z mampu memanfaatkan perubahan teknologi dalam berbagai sendi kehidupan mereka. Teknologi yang mereka gunakan sama alaminya seperti mereka bernafas. Yuk menjadi wirausahawan berjiwa entrepreneur di era Gen Z dengan melakukan hal ini...
- Realistic, Gen Z dikenal punya daya kreatif yang tinggi. Nah kita boleh punya keinginan setinggi langit. Namun, perlu diingat juga kalau di dalam bisnis harus tetap realistis. Alih-alih memulai dengan langkah besar, cobalah memulai bisnis kecil-kecilan terlebih dahulu. Kalau berhasil, bisa mengembangkan bisnisnya ke pasar dengan jangkauan yang lebih luas.
- Unique Selling Point, Salah satu ciri khas dari Gen Z adalah tidak malu nampilin dirinya apa adanya. Harus berani menunjukkan sisi unik pada bisnis. Tidak hanya ditonjolin lewat produk saja, tetapi juga dari cara marketingnya di media sosial. Buktikan kalau kita bisa ngembangin bisnis dengan cara yang kekinian.
- Chance, Dalam bisnis salah satu hal terpenting yang dapat dilakukan agar terlihat "berbeda" di mata pelanggan adalah dengan mencari peluang dengan memahami kelemahan pesaing. kira-kira apa kekurangan dari produk pesaing yang bisa dikembangin untuk produk kita.
Menurut saya, Gen Z memiliki potensi yang cukup besar untuk membawa perubahan dan inovasi ke dalam dunia bisnis. Mereka memiliki akses dengan teknologi dan informasi yang lebih canggih di eranya, serta kemampuan untuk beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan yang berkembang. Dengan kreativitas dan keinginan untuk menciptakan perubahan positif, wirausahawan Gen Z dapat memanfaatkan keterampilan mereka untuk menawarkan solusi baru dan menciptakan produk atau layanan yang menginspirasi juga memenuhi kebutuhan pasar yang semakin kompleks. Namun membangun bisnis tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Kesuksesan wirausaha didasarkan pada keberanian mengambil risiko dan berinovasi. Pelaku usaha harus terus berinovasi mengembangkan usahanya untuk memenuhi permintaan pasar.Â
Semangat Para Pebisnis Muda !!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H