Salam olahraga!
Perhelatan Malaysia Open 2019 berlanjut di hari kedua, Rabu (3/4/2019). Event tahunan yang digelar di Axiata Arena, Bukit Jalil-Kuala Lumpur, melaksanakan 40 pertandingan.
Beberapa pebulu tangkis melaju ke babak berikutnya. Ada juga yang harus angkat koper pulang lebih awal.
Seperti tulisan sebelumnya, berharap tersaji persaingan sengit di ganda putra. Antara juara India Open 2019 dengan rangking satu dunia saat ini. Ganda putra Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin berhadapan dengan The Minions.
Tragis, agak kecewa sebenarnya melihat pertandingan tersebut. Berharap rubber set dengan skor yang intervalnya tipis. Cukup dua set dadal duwel. Keuntungan bagi wakil Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya melaju ke putaran kedua.
Dalam waktu 24 menit, pasangan Taiwan sudah teropen, kepanasan, bertekuk lutut dengan skor 21-13, 21-12.
Wakil Indonesia di pertandingan lain :*
1. Alfian Eko Prasetyo/Marsheilla Gischa I Vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jermie (Malaysia), 13-21, 15-21;
2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu Vs Ariel Lee/Sydney Lee (Malaysia), 21-9, 21-10;
3. Lu Guangzu (China) Vs Tommy Sugiarto, 21-18, 13-21, 21-16;