Selasa 28/01/2020. Diskusi terbuka dengan STAI AL-MA'ARIF Kali Rejo Lampung tengah ini merupakan salah satu kegiatan dari kunjungan STAI AL-MA'ARIF Lampung tengah ke UIN SGD Bandung.
1. Mempersiapkan Akreditasi Internasional. seperti yang dikatan bu dekan dalam sambutanya bahwa MPI sekarang sedang mempersiapkan akreditasi internasional setelah mendapatkan Akreditasi A dalam BANPT.
2. Perubahan metode riset dari kualitatif ke kuantitatif. Hal ini sudah diterapkan dari semeter 7 tahun sekarang untuk pembuatan skripsi metode yang digunakan sebagian besar adalah metode kuantitatif.
3. Orientasi Perkuliahan digeser dari basis ceramah & diskusi ke arah praktikum manajerial dan administrasi. Sebagai mempersiapkan skilk didunia kerja nanti.
4. Merancang pesantren berbasis Manajemen. Pesantren ini nantinya diperuntukan mahasiswa MPI ditahun pertama dan direncanakan akan dimulai  diajaran baru tahun depan
Selain itu pa Dr. Irawan, S.Pd.,M.Hum memperkenalkan struktur organisasi yang ada di MPI UIN Bandung. serta memberitahukan bahwa MPI UIN Bandung ada bagian gugus kendali mutu jurusan yang diketuai oleh Ibu Dr. Â Ambar Sri Lestari M.Pd. di fakultas tarbiah UIN Bandung hanya jurusan MPI yang memiliki gugus kendali mutu.
Ketua jurusan MPI AL-MA'ARIF Lampung tengah  bpk Ahmad Rifa'i. M.Pd. mengakatakan " Sangat diapresiasi sekali kepada MPI UIN Bandung yang sudah memaksimalkan manfaat teknologi dan sudah mempersiapkan akreditasi internasiinal mudah-mudahan hal ini bisa kami ikuti di Lampung".
Dalam diskusi ini juga dilaksanakan dialog antar mahasiswa MPI UIN Bandung & MPI STAI AL-MA'ARIF Lampung mengenai organisasi dikampus betukar informasi prihal HMJ dikampus masing-masing.