Mohon tunggu...
Yus Afiati
Yus Afiati Mohon Tunggu... Guru - Belajar di PAI,Institut Pembina Rohani Islam Jakarta

Seorang ibu rumah tangga yang belajar dan mengajar, menanamkan akar agama yang kuat kepada generasi muda untuk menjadi manusia yang manfaat, mencari ridho Allah.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Tanpa Bimbang Tanpa Beban

19 Januari 2022   01:25 Diperbarui: 19 Januari 2022   11:13 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ilustrasi (c) Pixabay Bola.net

Tanpa Bimbang Tanpa Beban


Kuingin hadir sejernih, sebening dan sebersih kau inginkan
Akhlak mulia yang menarik insan
Kuingin datang tepat saat kau butuhkan
Kuingin menemui dirimu di kedamaian

Aku di sisimu menawarkan kesejukan
Kutepis bias arogan yang meresahkan
Kehadiranku tak membuatmu keberatan Saat kehadiranku tak kau hiraukan

Kekecewaan diri tak sebanding keikhlasan
Aku tak punya banyak harta simpanan
Simpananku saat ini adalah kesetiaan
Sebening, sebersih , sejernih aku jalankan

Tak ingin memaksamu dalam kehadiran
Aku menerima ketulusan yang kau tawarkan
Dalam lelah terkumpul tetes keharuan
Mengikhlaskan sebuah harapan

Tak sanggup menghimbaumu menantikan
Aku datang membungkam keriuhan dan kemunafikan
Mengantar dalam lelah  penguapan
Melayang  menahan kehampaan 

Tahukah siapa aku gerangan?
Aku turun perlahan saat yang tenang
Singgah di dedaunan menanti perubahan
Seketika pergi saat cahaya mentari memancarkan

Depok, 1 8 Januari 2022

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun