Mohon tunggu...
Bachtiar Yunizel
Bachtiar Yunizel Mohon Tunggu... Administrasi - Sales Communication Coach

Founder Citra Reksa Tama Education & Business Event, Sales Communication Coach, Trainer lapangan para penjual Sang pembelajar menulis sejak 1993

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Gunakan Waktu Anda Sebaik-Baiknya

15 Agustus 2022   06:54 Diperbarui: 15 Agustus 2022   07:04 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Jika Tuhan memberi setiap Insan itu waktu 24 jam se hari semalam, mengapa ada perbedaan nasib dalam kehidupan?. Banyak pilihan narasi untuk menjawab pertanyaan ini. Namun demikian, jawaban yang paling mendekati kebenaranya adalah pemanfaatan waktu. Jika Allah SWT memberikan 24 jam se hari, maka itu adalah fasilitas. Fasilitas itu baru akan memberikan dampak jika sudah dimanfaatkan dengan optimal. 

Nah bagaimana dengan waktu. Ada yang berkata, saya sudah bekerja keras kok, dari pagi sampai malam. Tetapi kehidupan saya masih saja sulit. Benar juga. Kita lihat banyak pekerja yang sudah bekerja keras dari pagi sampai malam, tetapi kehidupannya tidak banyak berubah. 

Dari Fenomena ini kita setidaknya bisa tarik kesimpulan diantaranya; pertama kita bicara pemanfaatan waktu. Apakah kita sudah memanfaatkan waktu dengan maksimal. Katakanlah rata-rata waktu kerja orang Indonesia adalah 8 sampai dengan 10 jam per hari. Maka yang perlu di analisa adalah, apakah kita sudah menggunakan waktu 8 sampai dengan 10 jam dalam 1 hari. 

Pertanyaan kedua adalah apakah waktu yang sudah kita gunakan tersebut memberikan manfaat buat orang lain. Nah .. biasanya sesama pekerja keras akan menerima hasil yang berbeda tergantu nilai kemanfaatan bagi orang lain. Jika aktivitas yang dilakukan memberikan manfaat banyak bagi orang lain, - bisa bermakna banyak orang atau kualitas manfaat yang tinggi -  hasil yang diterima akan lebih baik. 

Nah jika Anda sudah bekerja keras perlu di analisa kembali apakah waktu bekerja Anda sudah maksimal dan apakah pekerjaan Anda itu sudah memberikan manfaat yang maksimal bagi orang lain atau memberikan manfaat bagi banyak orang. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun