Mohon tunggu...
KKN MB 070 Jenengan Klambu
KKN MB 070 Jenengan Klambu Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa IAIN Kudus Angkatan 2021

Pemberdayaan Potensi Desa dan Penguatan Moderasi Beragama

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN-MB 070 Desa Jenengan Terapkan Metode Permainan Snakes and Ladders dalam Kursus Bahasa Inggris

4 Oktober 2024   14:29 Diperbarui: 5 Oktober 2024   11:46 70
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tempat di Jenengan 

Grobogan, 04 Oktober 2024

Belajar bahasa Inggris kini semakin menyenangkan. Mahasiswa KKN-MB 070 Mu'tyal Hikmah dan Dina Amalia, dua mahasiswa dari prodi Tadris Bahasa Inggris yang kreatif dan interaktif, mengajak anak-anak untuk belajar bahasa Inggris dengan cara yang asik dan seru, yaitu melalui Game Snakes and Ladders. Kursus "English Fun Learning" ini dirancang khusus untuk membuat proses belajar bahasa Inggris menjadi pengalaman yang tak terlupakan bagi anak-anak Desa Jenengan.

Dalam kursus ini, anak-anak diajak untuk belajar  bahasa Inggris sambil bermain Game Snakes and Ladders. Setiap langkah yang diambil akan membawa mereka pada petualangan baru, seperti belajar kosakata baru tentang _colors, fruits and animals_ dan juga bernyanyi lagu-lagu anak. Dengan metode pembelajaran yang menyenangkan ini, anak-anak tidak hanya akan menguasai bahasa Inggris dengan cepat, tetapi juga akan merasa lebih percaya diri dalam berbicara.

"Kami ingin membuktikan bahwa belajar bahasa Inggris bisa menjadi kegiatan yang seru dan menyenangkan dan berharap anak-anak suka dengan bahasa inggris sejak dini," ujar Mu'tyal Hikmah, salah satu pengajar. "Dengan Game Snakes and Ladders, anak-anak tidak hanya belajar, tetapi juga bermain dan bersosialisasi dengan teman-teman baru."

Dina Amalia menambahkan, "Kami menggunakan berbagai media pembelajaran yang menarik, seperti gambar, video, dan permainan, untuk membuat proses belajar lebih interaktif. Selain itu, kami juga memberikan perhatian khusus pada pengucapan yang benar dalam mengucapkan kosa kata berbahasa inggris."

Kursus "English Fun Learning" ini cocok untuk anak-anak Sekolah Dasar dengan rentang usia 7-12 tahun. Materi yang diajarkan disesuaikan dengan tingkat perkembangan anak, sehingga anak-anak dapat dengan mudah memahami dan menyerap materi yang disampaikan oleh pengajar.

Penulis: Dina Amalia dan Mu'tyal Hikmah

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun