mengenai pencocokan weton yang merupakan tradisi suku jawa sebelum melaksanakan upacara pernikahan ternyata mengandung makna tersendiri yang diyakini sejak nenek moyang dahulu dan turun temurun hingga sekarang. pencocokan weton memiliki fungsi untuk melihat melihat kecocokan jodoh agar nantinya ketika mengarungi bahtera rumah tangga diharapkan menjadi keluarga yang sakinah mawwaddah warahmah.
adapun mengenai pencocokan weton ini biasanya diserahkan kepada seorang tokoh yang khusus dan dituakan yang melakukan perhitungan weton dan melihat kecocokan jodoh dengan seseorang. cara perhitungan weton tersebut dengan cara menjumlahkan neptu calon pengantin. neptu adalah angka-angka yang terkait dengan hari kelahiran dan pasaran yang berguna dalam perhitungan weton jawa ada sebagian angka hasil penjumlahan yang membawa kebahagian dan kesejahteraan dalam berumah tangga adapula yang dapat mendatangkan waspada dan musibah dalam pernikahan baik kepada keluarga pengantin maupun pengantin sejak awal pernikahan atau ditengah pernikahan.
tapi terlepas benar atau tidaknya tradisi pencocokan weton dalam pernikahan suku jawa bukankah semuanya sudah ada yang mengatur baik buruk nasib seseorang itu ada di tangan yang kuasa terlepas dari pencocokan tersebut patut diyakini atau tidak bergantung pada pendapat masing-masing individu
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H