Mohon tunggu...
Yullaili Putri Susanti
Yullaili Putri Susanti Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi UNPAM

Berpikir kritis serta inovatif

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pengabdian kepada Masyarakat Mahasiswa UNPAM pada Pabrik Tahu ADN

1 November 2021   14:14 Diperbarui: 1 November 2021   15:28 360
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pandemi Covid-19 sudah melanda di berbagai negara bahkan sudah masuk ke Indonesia hampir 2 tahun ini mengakibatkan semua orang merasa cemas baik secara fisik, psikis maupun materi. Dengan berlakunya masa PPKM (Pamberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) banyak pemilik usaha UMKM kesulitan dalam hal mengembangkan bisnis dan tetap bertahan dalam keadaan pandemi seperti ini.

Dalam rangka mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka mahasiswa Program Studi Sarjana Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pamulang melakukan kegiatan Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat (PMKM). Pengabdian mahasiswa kepada masyarakat merupakan suatu kegiatan untuk meningkatkan mutu peserta didik di Perguruan Tinggi, dimana para mahasiswa sebagai pelaksana melakukan edukasi secara langsung maupun melalui media online dengan peserta sasaran (masyarakat) yang bertujuan membantu masyarakat tertentu dalam beberapa aktivitas tanpa mengharapkan imbalan dalam bentuk apapun.

Untuk itu, melalui kegiatan Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat (PmKM), kami mahasiswa/i Prodi Akuntansi S1 Program Sarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pamulang yaitu Yullaili Putri Susanti sebagai ketua kelompok dan 2 anggota yang terdiri Jihan Raisa Fitria dan Sukma Sulistiyo Andini, bersama dengan dosen pendamping kami yaitu Ibu Purwatiningsih, S.Pd.,M.M. tergerak untuk melakukan kegiatan sosialisasi tentang Mengembangkan Ide Kreatif dan Inovatif untuk Meningkatkan Penjualan pada UMKM Pabrik Tahu pada masa pandemi covid-19 dengan sasaran UMKM Pabrik Tahu ADN di Kelurahan Bambu Apus, Tangerang Selatan sebanyak 23 orang.

Kegiatan PmKM ini dilakukan pada tanggal 17 Oktober 2021 Pukul 10.00 WIB yang dilaksanakan secara online melalui google meeting dari rumah masing-masing, dimana sasaran UMKM beralamat di Jl. Mujair Raya, RT.01 RW.04, Kelurahan Bambu Apus, Kota Tangerang Selatan.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Melalui kegiatan PmKM ini, kami selaku mahasiswi Universitas Pamulang bertujuan memberikan pengetahuan tentang bagaimana cara mengembangkan ide bisnis disaat masa pandemi dan seberapa pentingnya melakukan inovasi terhadap bisnis agar tetap bertahan dan meningkatkan penjualan di masa pandemi ini. Serta memberikan materi tentang bagaimana cara melakukan inovasi dan mengembangkan ide kreatif yang sesuai dengan keadaan sekarang ini. Salah satu cara mengembangkan ide kreatif dan inovatif tersebut dapat dilakukan dengan cara berpikir kritis, melakukan inovasi terhadap produk, ide out of the box, dan mengelola modal dengan baik. Tujuan melakukan Inovasi terhadap produk dapat diartikan sebagai upaya yang dilakukan pelaku usaha pembuat produk untuk memperbaiki, meningkatkan dan mengembangkan produk yang diproduksi selama ini. Produk yang dikembangkan tidak selalu dalam bentuk barang, tetapi bisa berupa peningkatan pelayanan maupun inovasi terhadap kemasan. Dengan cara ini maka para UMKM dapat mengembangkan bisnisnya dan mampu bersaing meskipun dalam keadaan pandemi covid saat ini.

Bukan hanya saja materi yang kita sampaikan, namun kita memberikan contoh bagaimana cara melakukan inovasi tersebut terutama bagi UMKM Pabrik Tahu yang dapat mereka referensi untuk mengembangkan bisnisnya dimasa yang akan datang.

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi
Di akhir kegiatan diselingi dengan sesi tanya jawab untuk saling bertukar pikiran diaman nantinya ditemukan solusi yang tepat dalam mengatasi pertanyaan atau kebingungan yang dihadapi pelaku UMKM selama ini.

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun