PBL dapat memfokuskan siswa pada proses pembelajaran dan mengaktifkan peserta didik untuk menemukan kembali konsep-konsep, melakukan refleksi, abstraksi, formalisasi, pemecahan masalahan, komunikasi dan aplikasi. PBL juga dapat mendukung proses pembelajaran yang menyenangkan dan terpusat pada peserta didik. Peserta didik diberi kesempatan untuk menemukan persoalan yang ada disekitarnya yang bisa dijadikan masalah dalam proses pembelajaran. Peserta didik diberi kesempatan untuk memikirkan penyelesaian dari masalah itu melalui diskusi dengan teman dalam kelompoknya, dengan demikian akan melatih peserta didik untuk berpikir kritis, kreatif dan dapat memecahkan persoalan yang dapat menumbuhkan kembangkan sikap positif peserta didik terhadap setiap pelajaran yang diajarkan oleh guru.
Model problem based learning dipilih menjadi inovasi dalam pembelajaran karenaPada praktik pengalaman lapangan kali ini setelah melalui tahapan-tahapan identifikasi masalah, eksplorasi penyebab masalah, hingga menetapkan solusi dari permasalahan yang dipilih dengan melakukan inovasi menggunakan model pembelajaran problem based learning (PBL).
Yang menjadi faktor keberhasilan yaitu:Â
- Perencanaan, pelaksanaan dan penguasaan guru terhadap model pembelajaran, media  pembelajaran dan langkah-langkah pada pelaksanaan yang sudah dibuat.
- Dari hasil refleksi pembelajaran yang dilakukan peserta didik melalui isian survei dapat disimpulkan bahwa peserta didik senang dengan pembelajaran model PBL.
- Kerjasama dan komunikasi baik antara guru dengan kepala sekolah, teman sejawat dan orangtua.
- Kolaborasi antara peserta didik sehingga proses pembelajaran bisa dilaksanakan dengan baik.
- Mengantisipasi atau mengatasi tantangan yang dihadapi sebelum hari pelaksanaan PPL.
- Banyak peserta didik yang sudah mencapai kriteria cakap dan mahir sebanyak 28 peserta didik  dari 30 peserta didik.
Pembelajaran yang dapat diambil dari keseluruhan proses kegiatan yang sudah dilakukkan adalah guru seyogyanya lebih aktif, kreatif dan inovatif dalam memilih media, model, metode pembelajaran agar proses belajar mengajar sesuai dengan yang diharapkan dan aktivitas  peserta didik dalam belajar meningkat.Â
Yang dilakukan hasilnya efektif dan dapat dilihat dari:
- Penggunaan model PBL (Problem Based Learning) berbantuan quizizz membuat motivasi belajar peserta didik meningkat. Hal ini terlihat dari indikator motivasi belajar peserta didik yang meningkat.Â
- Pemahaman dan keberhasilan peserta didik dalam belajar bisa dibuktikan dengan hasil tes  individu peserta didik dengan kategori cakap dan mahir sebesar 93%.
- Sebagian besar peserta didik dapat menyampaikan pendapat mereka dengan bahasa yang baik dan benar serta tidak ragu dalam menyampaikan pendapat. Peningkatan ini dapat dilihat dari hasil diskusi kelompok dalam memecahkan masalah didalam Lembar Kerja Peserta Didik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H