Hujan adalah titik-titik air yang turun dari langit, sering membuat genangan, kadang juga kenangan..(quotes hujan)
Sore itu langit begitu gelap. Bel pulang sudah berbunyi, tapi itu adalah tanda pulang bagi siswa. Guru baru bisa pulang 30 menit kemudian.
Suasana sekolah semakin sepi. Siswa sudah pulang dengan jalan kaki atau dijemput orang tua masing-masing.Â
Dan...satu gelegar guruh tiba- tiba datang dengan diikuti oleh turunnya hujan dari langit.Â
Dari gelapnya langit dan guruh yang bersahut-sahutan bisa ditebak, hujan pasti akan deras.Â
Hawa terasa agak segar. Hujan adalah rahmat. Kedatangannya begitu dinanti-nanti, sejak di kisaran bulan Oktober kemarin. Bulan yang seharusnya sudah dipenuhi curah hujan tiba-tiba terasa begitu kering karena pengaruh El Nino yang membawa kekeringan di sana-sini.
"Tidak ingin nulis tentang hujan?" tanya teman saya. Saya tertawa, karena siapa yang tidak tergoda menulis tentang titik air yang datangnya selalu beramai-ramai ini?
Kedatangan hujan selain membawa kesegaran juga membawa banyak pelajaran. Dalam berbagai pandangan ada bermacam-macam pelajaran yang bisa diambil dari hujan. Di antaranya adalah:
1. Hujan adalah kehidupan. Ya, hujan  menyediakan air sebagai sumber kehidupan untuk tumbuhan, hewan, dan manusia. Karenanya manusia harus selalu bisa melestarikan kehidupan yang ada di sekitarnya.