Tanggal berapakah hari ini?  Jika pembaca mencermati  tanggal hari ini dan kita tulis, akan kita peroleh 22022022. Bilangan yang begitu cantik. Kombinasi angka 2 dan 0 yang berpola teratur.Â
Selain berpola teratur, Â jika kita amati bilangan tersebut akan punya nilai yang sama baik dibaca dari kiri ke kanan maupun dari kanan ke kiri, yaitu tetap bernilai 2202022.
Bilangan semacam ini dinamakan bilangan palindrome.
Oh ya, artikel ini saya masukkan dalam kategori hobi, karena masalah palindrome banyak  kami bicarakan sesama penggemar olimpiade matematika
Bilangan palindrome adalah bilangan yang mempunyai nilai sama jika dibaca dari depan ke belakang atau dari belakang ke depan.Â
Contoh bilangan palindrome yang lain adalah: 353, 316613, 12588521,1000000001 dan banyak lagi.Â
Ciri yang paling mudah diamati adalah bilangan ini jika dibagi menjadi dua bagian yang sama, Â bagian kiri merupakan cermin bagian kanannya.Â
Contoh : 316|613, 1258 | 8521, 10000 | 00001
Bagaimana dengan 353? Letakkan garisnya pas di angka 5, karena angka 5 posisinya paling tengah. Â Maka bagian kiri dan kanan adalah sama yaitu angka 3
Materi bilangan palindrome  biasanya masuk dalam olimpiade matematika, tapi tidak masuk dalam pembelajaran reguler.  Bagaimana penyajiannya? Bisa dikombinasikan dengan masalah kelipatan bilangan atau yang lain.
Contoh : bilangan palindrome terbesar delapan digit yang habis dibagi lima dengan syarat angkanya boleh berulang maksimal dua kali adalah....