Reportase, Duta Bintaro, 19 Mei 2012. Uji coba adalah proses yang perlu dilakukan. Setelah uji coba ada hal yang harus dievaluasi. Dan dari Evaluasi, diharapkan bisa dibuat efisiensi dan tepat sasaran. Taman Bacaan GUBUK (Gudang Buku Kecil) yang beralamat di Perumahan Duta Binataro melakukan JOY READING. Uji coba untuk pengunjung taman bacaan, menikmati fasilitas sebuah taman bacaan. Dimulai setelah masuk, mereka akan melihat, memilih dan akhirnya membaca buku yang sudah digenggamnya. Setelah itu proses masih dilanjutkan dengan "zona" mana yang enak untuk "menghirup" buku yang sudah dipilih. Berikut zona-zona yang disediakan oleh Taman Bacaan GUBUK : [caption id="attachment_178407" align="alignnone" width="499" caption="Zona Teras"][/caption] [caption id="attachment_178408" align="alignnone" width="635" caption="Zona Meja Bar Beton"]
[/caption] [caption id="attachment_178409" align="alignnone" width="492" caption="Zona Rak Buku"]
[/caption] [caption id="attachment_178410" align="alignnone" width="594" caption="Zona Ruang Dalam "]
[/caption] Nach, setelah mencoba beberapa zona itu, peserta Joy Reading mengaku bahwa kesemuanya mempunyai keunikan sendiri-sendiri. HHHhhhhhmmm ccuocok dengan skenario :) Sekarang tinggal poles beberapa hal lagi, dan GUBUK siap untuk menerbangkan para pembaca menuju "Tujuan Wisata"nya masing-masing. Walau kantong kempes, "penghuni" GUBUK tetap ber-BMW ~ Baca Menjadi Wisata :) Oh iya ada satu hal lagi, GUBUK juga mengadakan "Signing Book"-nya om Sitok Srengenge. Buku terbaru dari om SS berjudul "CINTA di NEGERI SERIBU SATU TIRAN KECIL". Tersedia di GUBUK. Buku yang memuat essai-essai ringan dari Om SS yang mengandung bobot pengalaman. Dibuat tulisan pengantar oleh Pak Goenawan Mohamad dan ditutup oleh Om Triyanto Triwikromo. Buku ini bisa juga dipesan di GUBUK :)
Demikian sekilas info dari GUBUK. Sumber : Â
http://gudangbukukecil.org/forum/7-gambar-unik/117-gubuk-update-joy-reading.html#117Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI
Lihat Pendidikan Selengkapnya