Mohon tunggu...
Yudi iswah
Yudi iswah Mohon Tunggu... lainnya -

The brains kompasioner intelligent

Selanjutnya

Tutup

Catatan

.. Strategi Dalam Berbisnis Online ..

2 Desember 2013   04:09 Diperbarui: 24 Juni 2015   04:26 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

  • Dikalangan ini para bisnis harus pandai-pandai dalam mengatur strategi yang jitu dalam berbisnis, terutama berbisnis online,saya ada beberapa tips untuk anda agar bisnis online anda lebih maksimal dalam memperoleh hasilnya:
  • Strategi Menghemat Waktu

Senada dengan pengguna media sosial pada umumnya, seller yang sedang berbisnis online ingin agar hasil posting tentang produk atau jasamereka dilihat oleh sebanyak-banyak calon buyer. Tujuannya tidak lain untuk meningkatkan penjualan. Agar dapat dilihat oleh orang banyak, seller perlu bersikap bijak dalam memilih waktu pengunggahan konten. Seperti ditulis disitus sosial Maximer, penelitian membuktikan bahwa pemilihan waktu mengunggah konten difacebook mempengaruhi jumlah publik yang membaca posting tersebut. Penelitian tersebut mengatakan bahwa apapun jabatan dan profesi seseorang, hampir dapat dipastikan ia menyisihkan waktu luangnya diakhir pekan. Di era digital ini, waktu luang sering diisi dengan "berpetualang" di dunia maya, terutama di media sosial. Oleh sebab itu, waktu terbaik untuk memgunggah konten tentang produk atau jasa seller adalah saat akhir pekan. Posting yang dilakukan pada akhir pekan mendapatkan jumlah respon tertinggi, baik dalam bentuk komentar, share atau likes. Pemilihan posting yang tepat tentu saja akan menghemat waktu seller dalam berbisnis.

  • Strategi Menghemat Uang

Hampir mustahil membuka bisnis apapun tanpa modal. Namun, bukan berarti modal yang besar harus selalu dibutuhkan saat hendak berbisnis. Dalam bisnis online,  modal kecil pun dapat dijadikan pondasi awal saat membangun sebuah usaha pribadi berbasis internet. Kepemilikan akun media sosial yang gratis adalah salah satu keuntungan dalam berbisnis online. Seller dapat mempromosikan produk atau merek bisnis tanpa perlu mengeluarkaan biaya sedikitpun, yaitu dengan melakukan pemasaran dimedia sosial seperti facebook atau twitter. Gunakanlah media sosial sebagai sarana menyebar meluaskan merek produk kepada orang banyak. Selain itu seller, perlu meng-update konten media sosial secara berkala agar buyer selalu mendapatkan update tentang produk seller.

  • Strategi Menghemat Tenaga

Seller bisa menghemat tenaga dalam berbisnis jika ia bisa menggunakan channels dimedia sosia secara maksimal, salh satunya dengan membuat orang mau memberi komentar, share, retweet terhadap posting tentang produk yang ditulis seller. Agar buyer mau menangggapi posting produk, seller harus menulis konten yang berkualitas baik. Seller bisa membuat foto, kutipan, dan video yang menarik sehingga memicu buyer untuk berkomentar, nge-like, nge-share. Ketika di share konten akan masuk ke time line dan newsfeed dari buyer. Konten tersebut secara otomatis akan dibaca oleh para followers atau teman-teman buyer tersebut. Dengan kata lain, jangkauan pasar seller akan meluas. Maka dari itu seller perlu mencantumkan logo atau merek bisnisnya sebagai salah satu upaya brand awareness. Hahahaha semoga artikel saya bermanfaat bagi anda semuannya, terima kasih

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun