Mohon tunggu...
Rahmat Wahyudi
Rahmat Wahyudi Mohon Tunggu... -

Think $ Make $

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Mengenal Pembayaran Elektronik

15 September 2011   07:17 Diperbarui: 26 Juni 2015   01:56 716
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tidak bisa kita pungkiri bahwa kita semua membutuhkan uang. Walaupun banyak orang juga menganggap bahwa uang memang bukan segalanya, tetapi dengan mempunyai uang kita akan bisa lebih memaknai dan menikmati hidup ini, bagi yang senang sedekah dengan kelebihan uang akan lebih mudah memenuhi tuntutan rohani batinnya. Bagi orang yang mempunyai cita-cita mulia menjadi dokter misalnya, akan lebih mudah mencapainya jika kita mempunyai uang untuk membayar biaya kuliah kedokteran yang tidak sedikit dan sebagainya. Tetapi bukan seperti hal tersebut yang ingin kita bicarakan tetapi lebih ke perkembangan uang di masa mendatang, yuk kita berandai-andai. Jauh sebelum manusia mengenal uang, manusia atau orang bisa memenuhi dan mencukupi kebutuhan hidupnya dengan usahanya sendiri, jika lapar manusia berburu binatang atau mencari buah-buahan di hutan, membuat pakaiannya sendiri walau sederhana, pokoknya bisa memenuhi kebutuhannya sendiri. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan dan interaksi sesama manusia, kemudian berkembang dengan adanya sistem barter atau tukar menukar barang, manusia membutuhkan kebutuhan yang tidak bisa di produksi sendiri, kemudian berkembang lagi beberapa tahap sehingga sampai saat ini dengan adanya uang kertas untuk alat tukar/pembayaran. Kalau dari jenis bahannya pembuatnya kita kenal :

Uang Logam

Biasanya terbuat dari emas atau perak karena cenderung stabil dan tidak mudah musnah, tetapi uang logam sekarang tidak ditentukn dari kandungan emasnya tetapi nilai nominalnya berapa.

Uang Kertas

Dari perkembangannya uang kertas lebih mudah digunakan untuk alat tukar/pembayaran, menurut definisinya yang dimaksud dengan uang kertas adalah uang dalam bentuk lembaran yang terbuat dari bahan kertas atau bahan lainnya (yang menyerupai kertas). Selain dari Jenis uang diatas adalah Uang Giral, definisi uang giral adalah tagihan yang ada di bank umum, yang dapat digunakan sewaktu-waktu sebagai alat pembayaran. Bentuk uang giral dapat berupa cek, giro, atau telegrafic transfer. Uang giral bukan merupakan alat pembayaran yang sah. Artinya, masyarakat boleh menolak dibayar dengan uang giral. Perkembangan selanjutnya tidak hanya bank umum yang telah membuat sistem pembayaran seperti uang giral tersebut, di internet secara online telah dikenal system pembayaran secara elektronik online yang juga sudah diakui oleh pengguna Internet, bahkan ada yang bisa dicairkan melalui bank umum, diantaranya adalah:

Paypal Inc (paypal.com)

Adalah perusahaan online yang menyediakan jasa transfer uang melalui surat elektronik, menggantikan metode lama yang masih menggunakan kertas, seperti cek dan money order. PayPal juga menyediakan jasa untuk para pemilik situs e-commerce, pelelangan, dan jenis usaha lain. Markas perusahaan ini terletak di San Jose, California, Amerika Serikat. PayPal adalah salah satu alat pembayaran (Payment procesors) menggunakan internet yang terbanyak digunakan didunia dan aman. Untuk membuat akun Paypal adalah gratis silakan membuatnya sekarang juga! Paypal pernah menghentikan layanannya untuk pengguna dari Indonesia yang di akibatkan oleh penyalahgunaan kartu kredit (Carding) yang merugikan kita sendiri. Akhirnya pada tahun 2006 paypal membuka layanan kembali untuk Indonesia. Dan sekarang Akun Paypal yang berasal dari Indonesia sudah bisa menerima kiriman uang dan dengan verifikasi menggunakan kartu kredit.

Alertpay

AlertPay, yang dikelola swasta dan perusahaan yang didirikan pada tahun 2004, adalah pemimpin yang tumbuh pesat dalam pembayaran online. Menyediakan layanan individu dan kemampuan perusahaan untuk mengirim dan menerima pembayaran online exposing tanpa mereka pribadi atau informasi keuangan. AlertPay is a Canadian Registered Corporation dan Amerika Serikat Terdaftar Corporation dan sesuai dengan peraturan yang OSFI (Office dari pengurus Lembaga Keuangan Kanada), FINTRAC (Laporan Keuangan dan Analisis Transaksi Centre of Canada) dan FinCEN (Kejahatan Keuangan Penegakan Jaringan).

MoneyBookers

Moneybookers adalah alat pembyaran yang memungkinkan Anda untuk dengan aman untuk mengirim dan menerima uang melalui email secara langsung. Anda dapat mengirim uang dari kartu kredit / debit Anda, transfer uang ke dan dari rekening bank Anda. Gunakan Moneybookers setiap kali Anda perlu mengirim uang kepada seseorang (melunasi hutang dengan seorang teman, membayar untuk pembelian online / lelang ...) atau ketika seseorang membutuhkan untuk mengirim uang kepada Anda. Hal yang baik tentang Moneybooker adalah mereka mendukung negara-negara kecil begitu banyak. Juga mereka mendukung banyak jenis Transaksi uang sebagai layanan mereka. Itu berarti jika Anda mencoba untuk mentransfer $5 untuk Anda di Moneybooker atau ke Account Anda atau Rekening Bank Anda, maka akan mendapatkan rate harga Hari ini juga atau Kemarin. Mereka menerima semua jenis Kartu Kredit, Transfer Bank, Kartu Debit dan masih banyak lagi. Sebenarnya masih ada beberapa e-payment prosessor lain seperti Liberty Reserve dan WireTransfer yang cukup populer dan bisa dimanfaatkan untuk banyak keperluan yang sama dengan 2 payment prosesor di atas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun