Bismillahirrahmanirrahim.
Postingan kali ini akan membahas salah satu boy group K-pop generasi 4 yang hari ini genap berusia 5 tahun. Siapakah mereka? Saya akan berikan petunjuk:
- Grup beranggotakan empat orang (dulu lima)
- Di bawah naungan Brand New Music
- Dua anggotanya pernah menjadi pentolan Wanna One selama 1,5 tahun
- Bias saya di grup ini kecil-kecil sudah jadi produser musik
Yap, AB6IX!
Saat ini, AB6IX beranggotakan Woong, Donghyun, Woojin, dan Daehwi. Sebelumnya mereka debut dengan formasi kuintet yaitu mereka berempat dan satu anggota lagi yaitu Youngmin. Namun sayangnya, Youngmin keluar dari grup pada Juni 2020 karena terlibat skandal mengemudi sambil mabuk. Namun dia masih di bawah naungan Brand New Music dan juga masih bermusik di bawah naungan agensi dirian Rhymer tersebut. AB6IX debut pada 22 Mei 2019 dengan mini album bertajuk "B:Complete".
Nama grup AB6IX adalah kependekan dari "Absolute Six", yang artinya kelengkapan mutlak grup ini diperoleh dari kelima anggota plus satu fandom. Adapun nama fandom grup ini adalah ABNEW, yang berarti "anggota keenam yang akan menjadi satu dengan AB6IX dan berjalan di jalan yang baru bersama mereka".
Biasanya, jika kita berkenalan dengan sebuah grup K-pop, kita mulai dengan berkenalan dengan anggotanya terlebih dahulu, karena di antara Anda yang membaca pasti banyak yang merupakan ABNEW baru, yang baru mengenal AB6IX. Namun kali ini kita akan mengulik lagu-lagu mereka terlebih dahulu, dari pra-debut sampai sekarang.
25 April 2019: "Hollywood" (pra-debut)
Pra-debut, AB6IX merilis lagu "Hollywood". Ketika itu mereka masih berformasi kuintet beranggotakan Youngmin, Woong, Donghyun, Woojin, dan Daehwi. Dengan nuansa hip hop dan electropop, AB6IX membawakan lagu ini dengan sangat ciamik, ditambah dengan rap dari Youngmin dan Woojin yang sangat spitfire, tidak ada bedanya dari zaman Woojin masih di Wanna One dulu.
22 Mei 2019: "Breathe" (HOT DEBUT)
Album: B:Complete (2019)
22 Mei 2019, AB6IX lahir ke dunia. "Breathe", single debut mereka, dari segi musik merupakan kebalikan dari "Hollywood" yang menghentak-hentak, karena lagu ini lebih easy-listening dan tenang. Fun fact-nya, ketika membuat wishlist Eurovision Song Contest 2020, AB6IX merupakan salah satu kandidat saya untuk mewakili Denmark. Hingga Mei 2024, "Breathe" sudah ditonton lebih dari 13 juta kali di YouTube dan di-stream lebih dari 27 juta kali di Spotify.
Saya tidak tahu apa yang terjadi, tetapi sejak mendengarkan lagu tersebut, saya jadi ketagihan AB6IX. Apalagi Daehwi menjadi bias saya di grup ini karena kecil-kecil sudah menunjukkan bakat musiknya.