Bismillahirrahmanirrahim.
Hari ini kita akan melanjutkan serial "Profil Karakter Serial Tekken" dengan fokus pada karakter yang masuk roster utama Tekken 8. Kali ini kita akan membahas Lars Alexandersson. Sebelumnya saya kemarin menulis tentang Alisa Bosconovitch, si robot cantik yang notabene pacar Lars, namun artikel tersebut di-take down oleh Kompasiana karena terindikasi melakukan plagiasi (di Kompasiana, aturannya it's five strikes or you're out). Sehingga, profil Alisa akan saya tulis ulang (tentunya dengan kata-kata sendiri) setelah kita membahas Lars. Atau saya sering salah menyebut namanya menjadi Laras.
Memulai debutnya di Tekken 6: Bloodline Rebellion, Lars ini sering disebut-sebut sebagai karakter paling sampah di serial Tekken. Bahkan gamer Tekken terbaik di dunia, Knee, yang berasal dari Korea Selatan, setuju bahwa Lars memang sampah. Namun jika dikuasai, dia tidak sampah-sampah amat. Ciri fisik Lars yaitu seperti most other karakter cowok di Tekken, yaitu tinggi dan berkulit putih. Rambutnya yang pirang berciri khas jabrik seperti jengger ayam, seperti memakai gel rambut. Lars kerap mengenakan baju zirah. Sebagai bekas pimpinan pasukan Tekken Force, fighting style Lars yaitu Tekken Force martial arts. Kini Lars memimpin pasukan pemberontak, Yggdrasil.
Dari namanya sudah bisa ditebak Lars orang mana. Yap, dia orang Swedia. Namun, dia tidak berbahasa Swedia melainkan bahasa Jepang. Tidak ada yang tahu pasti mengapa.
Begini ceritanya. Lars adalah pimpinan pasukan pemberontak Yggdrasil dan anak haram Heihachi Mishima. Kendati Lars telah menyadari identitas sang ayah selama beberapa waktu, Heihachi tidak menyadari akan koneksi Lars terhadapnya selama bertahun-tahun.
Lars masuk pasukan Tekken Force, di mana dia memperoleh pangkat tinggi, sebagai jenderal. Tekken Force adalah unit militer khusus Mishima Zaibatsu, dan Lars menjadi bagian dari pasukan saat muda. Meskipun berpangkat jenderal, Lars secara teratur bertarung di garis depan dengan bawahannya, membuatnya mendapatkan rasa hormat dari mereka.Â
Mishima Zaibatsu yang kala itu dipimpin Jin Kazama memulai perang di seluruh dunia. Perang berlangsung siang dan malam tanpa ada akhirnya. Ketika kebangkitan G Corporation membawa pembantaian di seluruh dunia, sebagian besar unit pasukan Tekken Force membelot dari organisasi tersebut dengan Lars sebagai pemimpin kudeta. Hanya Lars yang mengetahui bahwa dia keturunan Heihachi.
Lars berperan besar di mode Scenario Campaign, ketika Lars bertemu dengan Alisa Bosconovitch untuk pertama kalinya di laboratorium Mishima Zaibatsu yang digerebek oleh pasukan pemberontakan. Ketika laboratorium tersebut diledakkan, Lars dan Alisa melarikan diri dari puing-puing laboratorium dan melakukan perjalanan untuk menemukan asal-usul Alisa.
Dalam perjalanan tersebut Lars dan Alisa menjadi dekat dan saling cinta. Selama perjalanan itu Lars dipertemukan kembali dengan letnannya, Tougou. Meskipun Lars tidak sepenuhnya ingat dia, Letnan Tougou menyuruh Lars untuk mencari Heihachi, karena Lars sebelumnya menyebut "perlu bertemu dengannya". Selain itu, Letnan Tougou memberi Lars sarana untuk menghubunginya ketika dia siap untuk melanjutkan komando pasukannya.Â