Mohon tunggu...
Yuda Putra Pratama
Yuda Putra Pratama Mohon Tunggu... Mahasiswa - Manajemen UM 2019

Mahasiswa UM

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Berkah Ramadhan : Galang Dana Untuk Terdampak Bencana Gempa Bumi Di Malang

14 Mei 2021   21:56 Diperbarui: 8 Juni 2021   09:14 967
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ramadhan merupakan bulan ke sembilan dalam kalender Islam dimana pada bulan ini seluruh umat muslim dunia merayakan dengan puasa dan memperingati turunnya wahyu pertama kepada Nabi Muhammad SAW. Sukacita senantiasa menyertai datangnya bulan Suci Ramadan. Bulan penuh berkah ini senantiasa dimaknai dengan sejuta kemuliaan di dalamnya. Di bulan ini, pahala dilipat gandakan dan doa-doa akan dikabulkan. Maka dari itu, umat muslim selalu memperbanyak amal dan ibadah di bulan penuh berkah ini. Mulai dari tadarus malam, tarawih dan memperbanyak sedekah maupun amalan.

Keberkahan dan keistimewaan lainnya, di bulan ini terdapat satu malam yang lebih baik dari seribu bulan. Itulah malam Lailatuil Qadar. Dengan berbagai keistimewan dan keberkahan itu, beruntunglah orang-orang yang dengan tulus ikhlas memanfaatkannya untuk memperbanyak ibadah kepada Allah.

            Pada bulan ramadhan biasanya umat muslim memperbanyak sedekah dengan melakukan kegiatan berbagi takjil, kunjungan dan santunan anak yatim piatu di panti asuhan, membuka donasi dan masih banyak kegiatan lainnya. Pada Bulan Ramadhan kali ini  Unit Kegiatan Paduan Suara Mahasiswa Universitas Negeri Malang Swara Satata Cakti di handle oleh Divisi Keanggotaan melakukan kegiatan Berkah Ramadhan yaitu galang dana turun ke jalan dan open donasi untuk terdampak bencana gempa bumi di Malang. Kegiatan ini bertujuan untuk Untuk meningkatkan rasa toleransi anggota UKPSM UM SSC terhadap lingkungan sekitar. Zakat akan disalurkan melalui Aksi Cepat Tanggap Malang kepada korban terdampak bencana gempa bumi di wilayah Malang Raya Khusunya Dampit, Sumbermanjing Wetan, Turen dan Sekitarnya.

            Pelaksanaan open donasi untuk terdampak bencana gempa bumi di Malang dimulai pada 22 April 2021 hingga 5 Mei 2021. Untuk pendonasi bisa menyerahkan donasinya melalui transfer rekening yang disediakan oleh panitia maupun bisa menyerahkan langsung berupa uang tunai. Panitia tidak membatasi besar kecilnya donasi, berapapun nominal donasi akan diterima dengan terbuka.

Pada tanggal 29 April 2021 dilaksanakan galang dana turun ke jalan oleh panitia yang berdomisili di Malang. Galang dana turun ke jalan diikuti oleh 10 orang panitia. Galang dana turun ke jalan dilaksanakan di perempatan lampu merah Jalan Veteran dimulai pada pukul 15.00 sampai dengan pukul 17.00 dan dilanjutkan dengan kegiatan buka bersama.

Proses Galang Dana di Jalan
Proses Galang Dana di Jalan

Proses Galang Dana Di Jalan
Proses Galang Dana Di Jalan

Setelah dilaksanakan galang dana turun ke jalan dan open donasi terkumpul dana sebesar RP 1.100.000. Dana hasil donasi disalurkan kepada Aksi Cepat Tanggap Malang pada tanggal 6 Mei 2021 pukul 15.00. Dengan dilakukan kegiatan ini semoga korban terdampak bencana gempa bumi di wilayah Malang Raya teringankan bebannya karena dampak bencana gempa bumi yang begitu memprihatinkan. UKPSM UM SSC juga berterimakasih kepada para pendonasi karena bantuan sekecil apapun sangat membantu meringankan korban bencana gempa bumi Malang Raya.

Penyaluran Hasil Open Donasi
Penyaluran Hasil Open Donasi

Penyaluran Hasil Open Donasi
Penyaluran Hasil Open Donasi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun